PANTUN, HARI JUMAH MUBAROK (Hari ke-847)
Pakaian wanita itu rok
Penuh mode dan keanggunan
Hari Jum’ah itu mubarok
Penuh kebaikan dan keutamaan
*
Pasien rumah sakit kebanyakan
Kamar tak muat bikin tenda
Maksimal ibadah amal kebaikan
Sedekah pahalanya lipat ganda
*
Sayur asam dikasih tomat
Segar rasanya ditambah cili
Seruan tunaikan shalat Jum’at
Segera tinggalkan jual beli
*
Ringan tangan suka membantu
Bantuan pemerintah ya subsidi
Juga adzan shalat lima waktu
Toko-toko tutup di Arab Saudi
*
Menggantung itu buah kates
Disediakan Allah tuk manusia
Merinding air mata menetes
Mengingat di negara Indonesia
*
Pohon rindang terasa kesejukan
Duduk santai sambil makan rujak
Jangankan adzan didengarkan
Sampai adzan selesai belum beranjak
*
Balita bermain minta dikawal
Di atas pasir tangan mengukir
Berangkat shalat Jum’at lebih awal
Perbanyak shalawat dan dzikir
*
Wallaahu a’lam
Semoga barakah manfaat
Kudus, 26 April 2024 (Hari ke-847)

Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Mantap surantap Mbakku. Sukses selalu
Alhamdulillah, Barakallah Dik, sehat sehat selalu.
Alhamdulillaah, segala puji hanya bagi Allah ta'ala
Berkah barakah untuk semuanya.
Luar biasa bunda
Alhamdulillah Pak Tri, Barakallah
Mantap banget, sukses selalu untuk Ibu
Alhamdulillah Pak Sunindio, Barakallah
Mantul...
Alhamdulillah, Barakallah Pak Rochadi