MWC ke 11 Agam
Judul : Berlari di suatu Senja
Rasa ingin belajar dan mencoba menulis tetap ada diusia yang sudah mendekati senja . Ini aku rasakan disaat melihat salah seorang guru mata pelajaran IPA yang sudah mengikuti kegiatan MWC yang ke 6 di LPMP padang beberapa waktu yang lalu. Ini dibuktikan dengan sudah lahirnya sebuah buku yang berjudul Seujung kuku.
Dengan adanya kegiatan MWC ke II Agam, aku mengajak guru yang lain untuk ikut mengikuti kegiatan itu, Alhamdulillah teman yang saya ajak mau dan kami mendaftar lewat on line 3 orang, Satu teman satu sekolah dan yang satu lagi teman di sekolah yang pernah aku pimpin dulu atau alias mantan wakil ku dulu.
Kegiatan MWC ke II Agam ini kami ikuti mulai check in hari senin jam 14.30 di Hotel Pusako Bukittinggi. Kegiatan ini direncakan selama 3 hari dan akan berakhir Rabu serta check out jam 12. Nara sumber ada 2 orang yaitu Bapak Muhammad Ihsan ( Direktur MWC) DAN Bapak Lek Nurman. Kegiatan dibuka langsung oleh Bupati Agam, Bp.Indra Catri, MSP,Dt Malako Nan Putieh.
Acara pembukaan diawali dengan pembacaan ayat suci al-Quran, nyanyi Indonesia Raya, doa dan laporan Peserta. Laporan Peserta menyampaikan bahwa peserta MWC berjumlah 180 orang, dengan rincian : 100 orang peserta dari kabupaten agam dan 80 orang berasal dari daerah luar Agam, seperti Kabupaten Solok,Sawah Lunto, Payakumbuh, Lima Puluh Kota, Pasaman
Kata sambutan yang disampaikan Bupati sangat mengesankan bagi aku sebagai peserta MWC ke II Agam. Bupati bercerita panjang lebar bagaimana pendidikan di Agam. Guru harus mampu tulis baca. Kalau guru tidak bisa tulis baca , maka dia akan kalah oleh siswa. Siswa saat ini bisa searching semgala informasi yang dibutuhkannya. Bupati menambahkan bahwa tulisan yang ditulis guru itu sebagai :
Penulis adalah peserta MWC ke II Agam
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Tulisannya mantap dan renyah. Bagus
makasih pak,semoga saya juga bs jadi penulis