Tamu tak diundang
#tantangan menulis haribke 46#
Sore memjelang magrib kemaren aku kedatangan tamu yang tak diundang. Tiba-tiba dia muncul di depan rumah. Berteriak-teriak minta masuk ke dalam rumah. Karena kasihan melihat si kecil itu suamiku membawa masuk ke rumah. Sampai saja dalam rumah yang dia tuju adalah seonggok nasi sisa yang berada di dalam tempat makan kucing besar. Ternyata dia sangat kelaparan. Sisa nasi itu dilahap habis.
Dia adalah seekor kucing kecil yang sengaja ditinggal majikannya di kawasan rumah ku ini. Memang kawasan ini agak sepi karena kawasan persawahan. Sehingga orang suka membuang anak kucing di sini. Tapi untunglah anak kucing ini patuh dan tidak buang air sembarangan.
Kami sengaja menyediakan pasir yang ditaruh didalam baskom kecil, untuk tempat buang airnya. Dan ternyata dia sudah mengerti, sehingga ketika akan buang air dia langsung masuk ke baskom tersebut.
Rabu, 10 Juni 2020
#tantangan menulis hari ke 46#
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
mantul
Bingung sebenarnya bu, mau nulis apa. Jadi itu yang terfikir, lalu tulis aja...
Ide muncul dari mana saja .good
Pencinta kucing,, jadi menginspirasi ya bun kucingnya,, top deh