Yuniati, M.Pd

Biasa di Panggil Yuni, Lahir di Muara Cuabadak, 26 Juni 1980. Tugas sebagai Guru di MTsN 3 Pasaman Kabupaten Pasaman, Sumbar...

Selengkapnya
Navigasi Web
Jangan Sia-Siakan Kesempatan

Jangan Sia-Siakan Kesempatan

Jangan Sia-Siakan Kesempatan

#Tantangan Gurusiana H – 57

Kata pepatah kesempatan tak akan datang dua kali, ya begitulah mungkin yang cocok di katakana kepada kakak seperguruanku, akan tetapi yang terpenting kita harus yakin dan percaya, segala sesuatu itu adalah atas kehendak Allah swt, terlaksana atau tidak suatu rencana semuanya tergantung izin Allah.

Memang penyesalan itu selalu datang terakhir, ya itu lah yang dapat di ucapkan oleh kakak seperguruan ku, Dia bercerita sebetulnya tahun 2019 kemaren beliau sudah terpanggil untuk melaksanakan ibadah haji karena ada kuota tambahan, namun karena merasa kurang siap ilmu untuk melaksanakan ibadah sebab jadwal manasik sudah habis, dan tinggal manasik secara privat, dan merasa kurang siap karena anak-anaknya akan melanjutkan pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi, maka kakak ku mengambil keputusan menolak untuk berangkat haji untuk tahun itu dan menuggu pelaksanaan ibadah haji tahun ini.

Ketika pengumuman daftar nama dan kuato haji tahun ini nama kakakku tertera di atas sekali dan beliau sangat senang sekali mendengar berita itu, bahwa beliau dan suaminya terpanggil lagi untuk melaksanakan ibadah haji dan katanya beliau sangat siap untuk melaksanakan ibadah haji tahun ini, dan belaiu sudah melaksanakan beberapa kali manasik haji yang sudah terjadwal, serta sudah membeli beberapa peralatan yang akan dibutuhkan di tanah suci nantinya.

Namun semua angan dan asa kakak kemaren sirna setelah beliau mendapatkan wa dari salah satu group yang menyatakan pemerintah Saudi Arabia menyatakan haji dan umrah tahun ini ditiadakan, apakah berita itu sah atau masih hoak, yang jelas kakakku sangat sedih mendengar dan membaca berita tersebut, sehingga beliau menelpon dan bercerita padaku bahwa beliau sangat menyesal tidak memenuhi panggilan tahun 2019 kemaren.

Sekarang apalah daya, kita hanya bisa berdo’a bahwa segala ujian ini cepat berlalu dan pemerintah Arab Saudi membuat kembali suatu keputusan bahwa tahun ini haji dan umrah tetap dilaksanakan.

Kata kakak kepadaku janganlah sia-siakan kesempatan yang ada, karena bisa jadi kesempatan itu tidak akan pernah kembali kepada kita lagi. Atau bak kata pepatah kesempatan tidak akan datang dua kali.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Subhanalloh bu. Smg Allah SWT memangilnya di thn yg lain. Barokalloh bunda

06 Apr
Balas

Aamiin Ya Allah

07 Apr

Ya ya....kesempatan tidak akan datang 2 kali.

07 Apr
Balas

betul sekali pak, sayang penyesalan selalu datang di belakang

07 Apr



search

New Post