Hari Pramuka. Tantangan ke 213
Salam pramuka
Pramuka merupakan gerakan kepanduan Indonesia. Dimana kepanduan ini sekarang menjadi salah satu kegiatan di lembaga pendidikan mulai dari sekolah dasar hingga perguruan tinggi. Mulai dari kelompok siaga, penggalang, penegak, dan pandega. Semua melebur benjadi sebuah organisasi kepanduan yang di sebut Pramuka. Praja Muda Karana.
Hari ini. Jumat (14/8/2020) , gerakan kepanduan ini tengah merayakan ulang tahunnya yang ke-59. Pada tahun ini, HUT ke-59 Pramuka bertema tentang Peran Gerakan Pramuka Ikut Membantu dalam Penanggulangan Bencana Covid-19 dan Bela Negara.
Kedisiplinan, kepedulian, dan tak gentar menghadapi rintangan merupakan jiwa dari Pramuka yang tetap harus dimaknai dalam kehidupan sehari-hari. Selamat Hari Pramuka ke-59 Kiranya semangat dan karakter seorang Pramuka selalu hadir dalam diri dan dibutuhkan dalam menghadapi pandemi yang tengah melanda Negeri kita ini.
Disiplin dalam bertindak, tidak gentar menghadapi rintangan, selalu peduli dan siap berkorban untuk sesama, adalah jiwa dan karakter yang kita butuhkan di era pandemi Covid-19 ini. Dan itu kita temukan dalam diri Pramuka Indonesia yang 14 Agustus berusia 59 tahun. Semoga semnagat juang terus tumbuh dalam diri sebagai bukti cinta akan negeri ini. Ada berbagai cara yang bisa kita lakukan untuk meramaikan Hari Pramuka. Satu hal yang mudah atau lazim dilakukan adalah berkirim ucapan selamat Hari Pramuka. Baik melalui pesan singkat WhatsApp maupun mengunggah status di Facebook, Instagram, dan Twitter terkait Hari Pramuka. Bisa juga mengunggah kenangan selama kita pernah menjadi anggota Pramuka saat duduk di bangku sekolah.
Berbagai bentuk kegitan yang sudah kita lalui. Adapun bentuk kegiatan pramuka yang pernah kami lalui. Mulai dari pendidiak dan pelatihan yang pernah dilaksanakan. Apakah sebagai peserta maupun sebagai panitia pelaksana. Diantaranya adalah: 1) khursus mahir dasar. 2). Pesta siaga. 3). Khursus orientasi pembina pramuka. 4). khursus keterampilan pramuka. 5). Khursus penerapan metode kepramukaan.6).khursus mahil lanjut. 6). Serta sebuah pertemuan bagi para pelatih dan pembina gudep yang disebut KPN.
KPN merupakan Pelatihan yang paling berkesan dari sekian banyaknya pelatihan dan kegitan yang pernah saya ikuti. Pelatihan ini dilaksanakan pada tahun 2018 lalu di Desa Pramuka yakni Desa Lebak Harjo Kecamatan Ampel Gading Kabupaten Malang. Sungguh sebuah kebanggaan bagi saya bisa mengenal kampung pramuka yang bukan hanya indonesia. Yakni juga kampung Pramuka Dunia. Hal tersebut dikarenakan desa ini pernah digelar kegiatan Perkemahan Wirakarya Asia Fasifik tahun 1976 lalu dan Word Community Development Camp (comdeca)tahun 1993. Selain itu desa ini terletak dikaki gunung semeru. Warga masyarakatnya hidup berdampingan dan serat dengan nilai-nilai Dasa dharma. Tidak salah jika desa ini dijuluki kampung pramuka.
Selamat Hari Pramuka buat kak opi dari Bandung. Reta dari sulawesi. Kak nunung dari jawa timur. Kak tika dari papua dan kak


Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Aamiiinn.maksi buk
Keren yona, sukses selalu.