Yenni Ruzianah

Terlahir sebagai anak pertama dari empat bersaudara.. Ibu dari tiga putra. Bertugas di MTs Negeri 4 Jakarta. ...

Selengkapnya
Navigasi Web
GAYA BOCAH

GAYA BOCAH

Dia adalah anak keponakan perempuanku. Namanya Barra Kemal Ehsan. Di usianya yang baru memasuki dua tahun, termasuk anak yang sehat dan menggemaskan.

Layaknya anak kecil, dia sering bertingkah lucu. Kelucuannya kadang membuat terpingkal-pingkal. Ada-ada saja hal yang dilakukan.

Namun sampai saat ini, bicaranya belum lancar. Sehingga dia sering menjawab pertanyaan atau tanggapan dengan gerakan. Gerakan-gerakan itulah yang membuat dia terlihat kocak.

Kadang dia bersembunyi di balik tembok, sebentar diperlihatkan wajahnya lalu kembali bersembunyi. Di rumahnya ada keranjang kosong yang cukup besar. Dia sangat senang bersembunyi di situ. Keranjang itu cukup luas untuk menyembunyikan tubuhnya yang mungil. Ketika ketahuan tempat persembunyiannya dia akan tertawa senang.

Barra termasuk anak yang anteng. Tidak cengeng. Setiap hari diasuh oleh nenek dan kakeknya, karena kedua orang tuanya bekerja.

Bila bertemu anak kecil lain, dia akan sangat mudah bergaul. Bahkan anak yang jauh di atas usianya pun ditemani olehnya. Dia senang bermain dengan aneka mainan seperti boneka batman, mobil-mobilan, atau mainan yang interaktif semacam komputer atau robot sederhana.

Namun, dia pun senang main di halaman rumah. Bermain kotoran seperti pasir atau benda-benda lain yang ada di sekitar rumah. Bundanya yang seorang psikolog sangat mendukung kegiatan putera satu-satunya itu untuk melakukan berbagai hal positif walau harus bermain kotoran. Begitupun ayahnya yang seorang dokter. Yang terpenting setelah selesai harus mandi.

Nah, ketika mandi pun, tetap menjadi arena bermain. Sebab jika mandi dia akan membawa berbagai boneka batman, dan lainnya. Sehingga butuh waktu lama.

Dunia anak adalah dunia bermain. Dengan bermain dia akan banyak belajar berbagai hal dalam kehidupan.

Semoga Barra terus tumbuh dan berkembang menjadi anak yang sholeh dan cerdas. Serta segera dapat berbicara dengan lancar.

.

#Tulisan ke 126

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Duniaa mu Nak.. Keren ulasannya bun.. Salam literasi..

30 Jan
Balas

Salam kembali. Terima kasih sudah mampir

30 Jan

Aamiin ya Allah...lucunya ade sayang... Salam sukses selalu

30 Jan
Balas

Lucu sekali Barra, sehat-sehat ya shalih ..

30 Jan
Balas

Lucu Bu Yeni, keren Bu Yeni, sukses selalu

30 Jan
Balas

Aamiin. Sukses jg buat bunda yelli

30 Jan

aamiin..bikin gemes dech

30 Jan
Balas



search

New Post