Yayuk Kaniyah

Mengajar di SD Negeri Kalisalak 02 Kecamatan Limpung Kabupaten Batang. Lahir di Batang tanggal 20 Mei 1970. Seorang Ibu yang memiliki dua orang putra dan ...

Selengkapnya
Navigasi Web
 HUT Batang di tengah Corona

HUT Batang di tengah Corona

 

#Tantangan Gurusiana

Tantangan hari ke-85

Batang adalah nama sebuah kabupaten di Propinsi Jawa Tengah.  Ibu kota kabupaten Batang ada di kota Batang. Dengan simbol khas daerah,  flora resmi nangka dan fauna resmi lebah madu. Adapun Moto dari Kabupaten Batang adalah  Batang Berkembang  (Bersih, Kencar-kencar, Eyub, Menuju Bebrayan, Aman, dan Tenang)

Luas wilayah Kabupaten Batang  788,64 km persegi.  Memiliki batas sebelah timur Kabupaten Kendal. Sebelah utara  berbatasan langsung dengan  laut Jawa, sedangkan  sebelah barat  Kota dan Kabupaten Pekalongan. Adapun sebelah selatan berbatasan dengan Kabupaten Wonosobo. 

Beberapa rekomendasi tempat wisata Di Kabupaten Batang. Diantaranya meliputi Telaga Sidringo, Jembatan Buntu Sengon, Pandang Sri Gunung, Gardu Pandang Limbangan, Rumah Pohon Tombo, Pantai Jodo, Agrowisata Perkebunan Teh Pagilaran, Pantai Celong, dan Pantai Sigandu. Silahkan datang saat badai corona telah berlaku bersama keluarga Anda.

Hari ini tanggal 8 April hari ulang tahun Kabupaten Batang . Hari yang bersejarah bagi  kami warga Kabupaten Batang .Tanggal 8 bulan April  tahun 2020  adalah HUT  Kabupaten Batang  yang ke-54. Usia yang masih muda belia bila dibandingkan dengan usia kabupaten dan kota lainnya di Provinsi Jawa Tengah.

Berdasar  sejarah  yang dimuat  di laman  wikipedia.org ( 2020/04/07) Kabupaten Batang dapat dibagi dalam 3 periodisasi sejarah. Berdiri sebagai kabupaten sejak awal abad 17 dan bertahan sampai dengan 31 Desember 1935. Per 1 Januari 1936, Batang secara resmi digabungkan kedalam Pemerintahan Kabupaten Pekalongan

Setelah melalui proses panjang pemerintah Kabupaten Daerah Tingkat II Batang terbentuk berdasarkan Undang-undang Nomor 9 Tahun 1965, yang dimuat dalam Lembaran Negara Nomor 52, tanggal 14 Juni 1965 dan Instruksi Menteri Dalam Negeri RI Nomor 20 Tahun 1965, tanggal 14 Juli 1965.

Tanggal 8 April 1966, bertepatan hari Jumat Kliwon, yaitu hari yang dianggap penuh berkah bagi masyarakat tradisional Batang, dengan mengambil tempat di bekas Kanjengan Batang lama (rumah dinas yang sekaligus kantor para Bupati Batang lama) dilaksanakan peresmian pembentukan Daerah Tingkat II Batang. 

Upacara yang berlangsung khidmat dari jam 08.00 s/d 11.00 itu, ditandai antara lain dengan Pernyataan Pembentukan Kabupaten Batang oleh Gubernur Kepala Daerah Provinsi Jawa Tengah Brigjend (Tit) KKO-AL Mochtar, pelantikan R. Sadi Poerwopranoto sebagai Pejabat Bupati Kepala Daerah Batang, serah terima wewenang wilayah dari Bupati KDH Pekalongan kepada Pejabat Bupati KDH Batang, serta sambutan dari Gubernur Kepala Daerah Jawa Tengah.

Pembagian administrasi di Kabupaten Batang di bagi menjadi 15 Kecamatan  dan 239 desa dan 9 kelurahan. Adapun 15 kecamatan di Batang antara lain, Kecamatan Batang, Warungasem,Wonotunggal, Bandar, Blado, Reban, Bawang, Limpung, Tersono, Gringsing, Subah, Tulis, Kandeman, Banyuputih dan Pecalungan.

Hari ulang tahun  Kabupaten Batang yang ke-54 ini dalam suasana yang berbeda tidak seperti tahun sebelumnya, yang dilaksanakan dengan meriah dan  banyak kegiatan yang dilakukan. Hanya  semua warga untuk  memasang Bendera Merah Putih mulai tanggal 6 s/d 11 April 2020.

Dalam pidatonya Bupati Batang Dr. H. Wihaji, S.Ag., M.Pd. yang diunggah di akun Facebook, youtube, “Pada kesempatan ini,  ijinkanlah dalam suasana yang prihatin ini saya selalu Kepala Daerah atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten  Batang mengucapkan Hari ulang tahun  Kabupaten  Batang  ke- 54. Dalam suasana ulang  tahun  agak  beda. Tidak ada perayaan dan agenda.   Fokus penanganan pencegahan virus covid-19  atau virus corona.”

Bupati Batang juga mengajak pada tanggal 7 atau malam 8 April tahun 2020, seluruh warga Kabupaten Batang  untuk  berdoa  bersama-sama di rumah masing-masing. Mendoakan kita  seluruh  warga Kabupaten Batang. Semoga virus covid-19 ini cepat selesai. Segera ada solusinya.  Agar kita kembali beraktifitas seperti  semula.

Mari kita dukung ajakan Bapak Bupati untuk berdoa bersama agar pandemi ini segera berakhir. Semoga setelah itu kita bisa bekerja keras lagi, guyup rukun membangun kembali Kabupaten  Batang. Kita  tetap waspada. Ikuti anjuran pemerintah daerah, pakai masker ketika keluar rumah,  cuci tangan setelah beraktifitas, jaga jarak, tetap di rumah

Selamat HUT Kabupaten Batang yang Ke-54.Tetaplah jaya.

Pratinia, 8 April 2020

(https://id.wikipedia.org/wiki/Kabupaten_Batang)

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Selamat ulang tahun untuk kabupaten Batang...

08 Apr
Balas

Terima kasih Ibu.Semoga Corona cepat berlalu

08 Apr

jadi tahu saya tentang batang, terima kasih infonya bu, artikel yang informatif, selamat ulang tahun batang, sukses selalu...aamiin

08 Apr
Balas

Aamiin.Barakallah fikk

08 Apr

Dirayakan dengan pasang spanduk di semua instansi

08 Apr
Balas

Pencegahan corona

08 Apr

hari jadi batang..semoga aman dr covid 19 ya..tapi jangan upacara mengumpulkan masa deeh he..he.., jaga sehat bu..salam

08 Apr
Balas

Aamin, nggak ada upacara dan keramaian apapun

09 Apr

Upacara ne di tunda ya jeng

08 Apr
Balas

Upacara tahun wingi

08 Apr



search

New Post