Sagu Sabu di Nagari Lansek Manih
Kondisi yang sangat memperihatinkan terjadi pada para guru semenjak keluarnya Permenpan Nomor 16 tahun 2009 tentang jabatan fungsional guru dan angka kreditnya yang mewajibkan guru membuat kaya tulis sebagai prasyarat kenaikan golongan sejak dari golongan III/b ke III/c. Permenpan ini juga sekaligus merevisi peraturan sebelumnya yang mewajibkan guru untuk membuat karya tulis mulai dari golongan IV/a.
Mencermati kondisi di atas, Pemerintah Kabupaten Sijunjung melalui Dinas Pendidikan dan kebudayaan bekerja sama dengan Media Guru Indonesia berupaya untuk meningkatkan kompetensi guru melalui berbagai program dan kegiatan. Salah satu kegiatan itu adalah pelaksanaan Workshop Penulisan Satu Guru Satu Buku “Sagu Sabu”.
Workshop ini dilaksanakan pada tanggal 22 s.d 23 Oktober 2019 di gedung Pancasila Muaro Sijunjung. Kegiatan ini dihadiri oleh 100 orang peserta yang terdiri dari Pengawas, Kepala Sekolah dan guru SD di kabupaten Sijunjung yang ingin menerbitkan sebuah buku. Nara sumber kegiatan ini berasal dari tim Media Guru Indonesia Surabaya yaitu, Bapak Mohammad Ihsan, Pemimpin umum media guru, CEO Gurusiana dan Bapak Drs. Murman, M.Pd instruktur Nasional Media Guru.
Kegiatan ini bertujuan untuk melatih peserta menulis buku, memfasilitasi dan menampung karya tulis peserta, membantu peserta mempublikasikan hasil karyanya, dan melatih peserta jujur dalam berkarya.
Workshop ini dibuka oleh Bapak Bupati Sijunjung yang diwakili oleh Bapak Zefnihan AP, MSi (Sekretaris Daerah) dan dihadiri oleh Kepala Dinas, Kabag SD dan Kabag SMP Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung. Dalam sambutannya Bapak Zefnihan AP, M.Si menyampaikan harapan kepada peserta agar melahirkan tulisan yang mengeksplor kearifan lokal yang berada di Sijunjung sehingga Sijunjung Nagari Lansek Manih dikenal oleh Dunia.
Tindak lanjut dari kegiatan ini diharapkan dapat terbentuknya forum guru penulis sebagai bentuk penjewantahan program pemerintah dalam meningkatkan budaya literasi khususnya di bidang kepenulisan di kalangan guru dan diharapkan terciptanya kegiatan LOUNCHING BUKU GURU di Tingkat Nasioanl di Kabupaten Sijunjung.
Penulis adalah peserta Sagu Sabu Kabupaten Sijunjung
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar