Umi Salamah

Lahir di Jombang, sebagai pengawas madrasah dan pengajar yang selalu ingin belajar menulis. Semoga bisa bermanfaat bagi sesama....

Selengkapnya
Navigasi Web
Pembukaan Porseni Madrasah Ibtidaiyah (MI) Tingkat Kabupaten Jombang Tahun 2025

Pembukaan Porseni Madrasah Ibtidaiyah (MI) Tingkat Kabupaten Jombang Tahun 2025

=====

Kemenag Jombang menggelar Pembukaan Seleksi Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) Madrasah Ibtidaiyah. Acara dirangkai dengan Penanaman Pohon Matoa dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55 Tahun 2025. Acara berlansung di halaman MIN 1 Jombang dan dibuka oleh Wakil Bupati Jombang, Salmanuddin Yazid yang mewakili Bupati Jombang, Selasa 22 April 2025.

Dalam sambutannya Wakil Bupati Jombang Salmanuddin menyampaikan pada Porseni Tingkat Jawa Timur nanti akan mensupport kontingen Jombang.

Kegiatan Porseni 2025 akan berlansung selama tiga hari, mulai tanggal 22 s.d. 24 April 2025 dengan Lokasi tersebar di berbagai titik di sekitar Kota Jombang. Diantaranya MIN 1 Jombang, PP Darussalam Ngesong, GOR MTsN 4, Kantor Kemenag Jombang, Stadion Jombang dan Lapangan Pulo.

Peserta Porseni sebanyak 347 peserta yang merupakan perwakilan terbaik dari 21 kecamatan di Kabupaten Jombang berkompetisi dalam 8 cabang olahraga dan 9 cabang seni.

=====

Jombang, 23 April 2025 (H. 113 - 73)

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Saya suka banget acara ginian, Bu. Selalu seru acaranya. Semoga sukses acaranya.

24 Apr
Balas

Semoga mendapatkan hasil yang terbaik. Sehingga menjadi juara di Jatim ya, Bu.

24 Apr
Balas

Alhamdulillah telah tayang, terima kasih admin.

23 Apr
Balas



search

New Post