Pohon Mangga Itu Telah Berbuah (tantangan hari ke 52)
Pohon Mangga Itu Telah Berbuah
#Tantangangurusian hari ke 52
Pohon mangga itu telah berbuah
Setelah sekian banyak musim buah ia lalui tanpa buah
Ia bahkan telah tua untuk berbuah
Tapi masih saja aku rindu ia berbuah
Pohon mangga itu telah berbuah
Setelah aku telah terbiasa melihatnya tanpa buah
Ia terlalu sibuk merimbunkan daun
Enggan atau bahkan lupa untuk berbuah
Pohon mangga itu telah berbuah
Tiga buah walau mungil tapi tertangkap mata
Mungkin lebih hanya saja tertutup daun daun serakah
Ku hitung purnama hingga buah membesar sudah
Namun, kudapati buah ranum itu tergeletak tak berdaya
Tak jauh dari pohonnya. Ah.. Ia membenarkan sebuah pepatah
menahan gaya tarik bumi, dahan tak kuat sudah
Buah itu matang atau busuk tua?
Tak sabar memastikan, mata pisau ku asa
Tanpa rasa perikebuahan ku kuliti parah
Alhamdulillah.... Sempurna
Kuning ranum daging nya
Manis tertinggal di lidah
Ketika ia habis ku lumat semua
Bijinya ku kubur tak jauh dari pohonnya
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Yummi..duh bikin ngiler aj tum
Kalau buahnya banyak,kirim Surabaya,Bu..he..he..salam sukses.
Bagaimana kalo sy kirim puisi aja bun.... Nih byk... Hehehe