Jalin Kedekatan dengan Siswa, MTsN 4 Bantul Laksanakan Perwalian
Bantul--MTsN 4 Bantul--Senin (22/07/2024) MTsN 4 Bantul melaksanakan kegiatan perwalian. Tujuan dari kegiatan ini adalah menjalin kedekatan antara wali kelas dengan siswanya. Kegiatan ini dilaksanakan dua pekan sekali setiap hari senin, bergantian dengan upacara.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa kelas VII, VIII dan IX beserta wali kelas masing-masing. Saat kegiatan, wali kelas masuk ke dalam kelasnya. Peserta didik dan wali kelas membahas permasalahan-permasalahan yang terjadi. Harapan dari kegiatan ini, wali kelas menjadi dekat dengan siswanya dan siswa menjadi tidak bingung untuk menyelesaikan dinamika yang terjadi.
Hal tersebut penulis lihat di kelas VIII B yang di walikan oleh Lisa Aprilia. Pada kesempatan tersebut, Lisa, sapaan akrabnya banyak memberikan selipan nasehat kepada anak didiknya.
"Anak-anak, adab itu tingkatannya lebih tinggi daripada ilmu. Jadi tolong utamakan sopan santun dimanapun kalian berada. Kepada siapa saja," tuturnya. (tsw)
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar