Ajak Mengelola Sampah dengan Benar, Siswa Kelas VII F MTsN 4 Bantul Buat Poster
Bantul--MTsN 4 Bantul--Sampah merupakan permasalahan pelik dan sulit untuk di urai. Butuh kesadaran penuh dari semua lapisan masyarakat untuk bijak dalam pengelolaan sampah tersebut. Berangkat dari permasalahan tersebut, siswa kelas VII MTsN 4 Bantul, khususnya kelas VII E membuat poster tentang pengelolaan sampah, Kamis (01/08/2024).
Pembuatan poster tersebut ada dalam pelaksanaan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Siswa diminta untuk terbuka pada permasalahan sampah yang ada di sekitar. Kemudian, siswa diminta untuk membuat poster yang bertemakan pengelolaan sampah.
Kreatifitas terlihat dari sebagian besar siswa kelas VII F. Mereka nampak antusias mengikuti pembelajaran tersebut. "Menyenangkan, kita diajak berfikir bagaimana menyelesaikan permasalahan sampah yang ada. Kemudian tidak melulu menulis, kita juga menuangkan kreatifitas kita dalam bentuk gambar," ungkap Allisya salah satu siswi kelas VII E. (tsw)
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar