Tri kusmihartati

Saya lahir dan dibesarkan di Purworejo. Mengabdikan diri dan ingin menggapai mimpi di Jakarta karena ikut suami. Berpositif thinking, Semangat terus dan bekerja...

Selengkapnya
Navigasi Web
Selamat Tinggal Cinta

Selamat Tinggal Cinta

Puisi

Selamat Tinggal Cinta

*

Cerita cinta indah dirasa

Menyelimuti kalbu dengan wangi bunga

Bertabur benih kisah yang tak pernah lupa

Merajut bahagia sepanjang masa

**

Kisah kasih kita telah terukir nyata

Akan menghiasi langkah sepanjang hayat kita

Menjadi kenangan indah di album atma

Sejarah akan terus bercerita

**

Ku ingin tetap mengeja bersama

Mengukir cerita dengan berlapang dada

Menerima segala ketentuan Yang Kuasa

Tetap berharap perubahan sikap tuk lebih dewasa

**

Selamat tinggal cinta

Tak lagi ku harapkan sempurna

Kini kupinta hanya pengertian saja

Saling melengkapi serta menerima dengan bahagia

**

Selamat tinggal cinta

Tak lagi ku memendam rasa

Yang hanya akan membuat luka

Hidup menjadi tak bermakna

**

Selamat tinggal cinta

Kututup lembaran kelam yang tersisa

Dengan hanya mengharap rida Nya

Semoga cinta kita kekal selamanya

###

Jakarta, 01052022

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Semoga kekal selamanya. Puisi yang keren, Bunda

01 May
Balas

Terima kasih ibu Ernasari, semoga sehat selalu

01 May

Aamiin ya robbilallamin. Keren menewen bunda. Selamat makan sahur bersama keluarga tercinta. Terima kasih telah setia mengunjungi sriyonospd.gurusiana.id untuk SKSS dan berbagi kebaikan.

01 May
Balas

Terima kasih Bapak Sriyono, semoga sehat selalu

01 May

Alhamdulillah ya Allah, Engkau Maha Baik

01 May
Balas

Keren puisinya bunda Tri, selamat menyongsong Idul Fitri 1 Syawal 1443 H, mohon maaf lahir batin

01 May
Balas

Terima kasih ibu SriRahayu. Mohon maaf lahir dan batin. Semoga sehat selalu

01 May

Puisi yang indah, sukses selalu Bunda.

01 May
Balas

Terima kasih ibu Sry Indrayani. Aamiin. Ibu juga semoga sehat dan sukses selalu.

01 May



search

New Post