Titik Royani 17

Titik Royani, M.Pd. Lahir di Kabupaten Madiun. Mengawali karir sebagai guru TK mulai tahun 1991 - 2000. Tahun 2000 hingga sekarang menjadi guru di Sekolah Dasar...

Selengkapnya
Navigasi Web
Selamat Hari Guru

Selamat Hari Guru

Selamat Hari Guru

# Tantangan Gurusiana # Tantangan Menulis Gurusiana Hari ke -212 # HGN

Mentari bersinar terang. Seterang semangat anak-anak yang ingin segera menyandang tas di pundak. Bu, kapan anak-anak masuk sekolah? Sebuah pertanyaan yang tak bisa kami jawab dengan kepastian.

Akhirnya mereka para orang tua tersadar. Betapa mereka tak sanggup jika tiap hari harus mengeluarkan powernya tuk menjadi orang tua sekaligus guru bagi buah hatinya. Meskipun pada hakikatnya mereka adalah guru bagi anaknya. Tapi keterbasan harus diakuinya.

Jangan katakan, kami para guru tidak kangen pada mereka. Tapi katakan padanya, kami sangat merinduinya. Tetaplah belajar dari rumah anak-anakku sayang. Tetaplah berperilaku santun.

Bersabarlah nak, yakinlah hari yang kita nanti akan segera tiba. Kita akan belajar bersama. Memahat ilmu untuk masa depanmu. Di pundakmulah masa depan bangsa ini. Selamat Hari Guru, begitulah semua pesan yang disampaikan lewat media sosial. Sangat berbeda dengan tahun sebelumnya. Semuanya menjadi sepi tanpa hadirmu nak.

Madiun, 25 November 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post