KERIPIK BUAH : Upaya Memperpanjang Daya Simpan Buah
Komoditas pertanian sebagian besar bersifat musiman dan mudah rusak (perishable). Sebagai contoh jenis buah-buahan, yaitu : apel, strawberry, dan lain-lain. Komoditas jenis ini bahkan bersifat sangat mudah rusak (very perishable), juga terkadang hanya dapat tumbuh di daerah-daerah tertentu saja.
Melihat sifatnya di atas, perlu diupayakan cara untuk memperpanjang daya simpannya. Beberapa teknologi pengolahan dapat diterapkan untuk mengatasi permasalahan tersebut, diantaranya adalah penggunaan teknologi dalam pembuatan keripik buah.
Keripik buah merupakan salah satu olahan buah dalam bentuk keripik. Keripik adalah produk berbentuk irisan tipis dan kering, dengan sifat tekstur yang renyah. Keripik dibuat dengan menerapkan teknologi penggorengan (frying). Secara umum, penggorengan dikelompokkan menjadi 3 jenis, yaitu deef frying, sallow frying dan vacuum frying.
Pada pembuatan keripik buah, jenis penggorengan yang digunakan adalah penggorengan dengan hampa. Untuk itu dapat menggunakan alat yang biasa dikenal dengan mesin vacuum frying.
Mesin vacuum frying (mesin penggoreng hampa) berfungsi untuk membuat keripik buah dengan sistem penggoreng hampa sehingga menghasilkan keripik buah (dan bisa juga sayur) yang berkualitas. Mesin ini menggunakan kompor LPG sebagai pemanas dan sistem sirkulasi vacuum menggunakan pompa air. Di dalam mesin juga dilengkapi lampu dalam tabung sehingga dapat melihat hasil dari kerpik yang sedang diproses.
Biasanya dalam pembuatan keripik buah juga dilengkapi dengan alat peniris agar keripik yang dihasilkan memiliki karakteristik organoleptik yang baik. Mesin dimaksud adalah mesin spinner (peniris minyak) yang berfungai untuk mengurangi bahkan menghilangkan kadar minyak pada keripik sesudah digoreng menggunakan mesin vacuum frying.
Dengan kedua alat di aras, teknologi pengolahan buah dapat dilakukan dengan mudah. Buah dapat kita konsumsi sepanjang waktu. Permasalahan yang sering dihadapi berkaitan dengan sifat umum daripada komoditas pertanian khususnya aneka buah dapat teratasi.
Semoga bermanfaat...
Kota dingin (es) Batu, 03/02/18, 17.45
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Salam kenal postingannya bagus. Batu dan Malang sentra buah yang bisa dijadikan kripik.
Salam kenal juga ibuk.. Iyaa, monggo kalo tindak batu mampir...