Pengimbasan Pelatihan Etika Penguatan Profil Pelajar Pancasila
Oleh: Syai_Riz
Mengemban amanah untuk mengimbaskan ilmu dari suatu pelatihan tidaklah mudah, namun bukan berarti tidak bisa. Bayang-bayang materi kita dilirik sebelah mata mengemuka dan menghantui diri. Apalagi saya harus berbicara di depan 33 kepala sekolah SMP negeri di kabupaten kami. Semakin saya tepis bayang itu, semakin kuat ia menghadang.
"Ah, ini kan phobia yang tak beralasan," saya mencoba menepis rasa takut yang datang dalam diri.
"Apa salahnya jika ilmu yang saya peroleh, disebarkan pada para kepala sekolah se-Pamekasan? Resonansi penyebaran ilmu dan idenya pasti lebih kuat, karena mereka adalah pemangku kebijakan di sekolah," batin saya.
Dengan pemikiran inilah, saya menyatakan siap, saat sekretaris MKKS, Munarwi meminta saya berkenan mengimbaskan hasil pelatihan yang saya peroleh. Saat pengimbasan berlangsung, seluruh bayang-bayang kegagalan tak terbukti. Semua kepala sekolah mengikuti kegiatan dengan baik. Semua terlibat dan mengambil peran masing-masing. Waktu 120 menit berjalan dengan cepat. Beberapa kepala sekolah memberi umpan balik dari materi yang saya sajikan. Kami berada pada frekuensi yang sama. Pendidikan Etika, merupakan kebutuhan fundamen yang harus disegerakan. Pengimbasan ini berlangsung gayeng. Semua berakhir indah. Ah, sungguh phobia yang tak beralasan.
Bisa jadi hal seperti ini tidak hanya terjadi pada saya. Mungkin beberapa kawan lain mengalami hal yang sama dan bisa jadi titik akhirnya beragam. Sebagian besar orang malah memilih untuk tidak jadi mengimbaskan, karena lilitan bayang-bayang kegagalan begitu kuat menghimpit. Ternyata pengalaman yang saya dapat hari ini, memberi pelajaran bahwa setiap jengkal kebaikan harus terus diupayakan dengan kuat. Tepis dan eleminir setiap hambatan dan bayang-bayang kegagalan yang hanya akan jadi penghambat bagi kita.
#Yakinbisapastibisa
#BelajardaripuisiITACHA
#Hidupadalahperjalanan



Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Luar biasa Gus. Sangat menginspirasi
Wah...kern ini, Abi. Sukses sllu. Dtggu ke Sala lg.
Suka sekali membaca tulisan nya pak Syaiful. Salam pak
Luar biasa Suhu. Tambahkan foto profil agar mudah kukenal