Syaiful Rizal

Kepala Sekolah di SMPN 5 Pamekasan Jawa Timur. Seorang Trainer Olimpiade Matematika Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama dan Trainer TOT Olimpiade Matematika...

Selengkapnya
Navigasi Web
Jatuh Bangun Untuk Sukses

Jatuh Bangun Untuk Sukses

Oleh: Syai_Riz

Selamat dan sukses untuk tim olimpiade SMPN 5 Pamekasan yang lolos menjadi wakil Pamekasan menuju OSN Provinsi Jatim.

Jujur, untuk mencapai ini tidak mudah. Butuh tiga tahun berjuang, gagal dan berjuang lagi. Mirip lirik lagunya Meggy Z, "Jatuh bangun aku mengejarmu". Kami, guru-guru SMPN 5 Pamekasan yakin bahwa sukses itu takkan pernah serta merta. Ia hanya bisa dibeli dengan kesungguhan hati, proses inovatif yang tak kenal lelah.

Mengubah mindset bahwa prestasi itu milik semua orang yang mau melebihkan usaha, ternyata tidaklah mudah. Selalu saja bayang-bayang gagal mengemuka dalam setiap kompetisi yang kami ikuti. Kondisi psikologis seperti inilah yang akhirnya menghalangi kiprah kami untuk bisa melaju menjadi yang terbaik.

Lambat laun beban psikologis itu mulai terkikis, saat siswa-siswi memenangkan lomba menulis essay tingkat nasional. Tak selang berapa lama di tahun kedua piala bergengsi Kompetisi Pendidikan Agama Islam dan Sain (KOMPAS SAIN) SMAN 1 Pamekasan dibawa ke SMPN 5 Pamekasan. Mulailah prestasi demi prestasi berlabuh di sekolah ini. Piala bergilir Chromosom, Unijoyo juga nongkrong di ruang tamu sekollah. Tak tanggung-tanggung kompetisi Sain yang dilaksanakan SMA Al-Hikmah Surabaya pun, juara 1 dibawa ke pangkuan Sempamakeren. Semua itu karena sinergi hebat antara guru, pelatih, orang tua , komite sekolah dan siswa.

Selamat berlatih dan belajar anak-anakku. Semoga sukses ini masih berlanjut ke level berikutnya. Terus berusaha menjadi yang terbaik, selanjutnya biarlah Allah mengurus yang tersisa.

Air beriak

Perahu laju

Siswa-siswi bergerak

SMPN 5 maju

#Yakinbisapastibisa

#Youcanifyouthinkyoucan

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post