Lompong Sagu
Lompong sagu merupakan salah satu kuliner yang berasal dari Sumatera Barat. Lompong sagu terbuat dari tepung sagu rumbia, pisang, kelapa dan santan yang diaduk rata dengan menambahkan sedikit garam, adonan yang telah menyatu dibentuk persegi panjang sekitar sepuluh sampai dua puluh sentimeter, ditengahnya diberi gula aren kemudian dibungkus dengan daun pisang dan dipanggang dengan mengunakan sabut kelapa karena tidak boleh dipanggang langsung mengunakan api. Pemanggaannya berlangsung selama sepuluh sampai limabelas menit atau bisa di panggang dengan menggunakan oven.
Lompong sagu menjadi matang apabila warna daun pisang berubah kecoklatan. Lompong sagu lebih nikmat disantap selagi hangat, teksturnya yang lembut dan kenyal sangat mengugah selera.
Lompong sagu merupakan kuliner yang sangat terkenal di Sumatera Barat. Sehingga dijadikan lirik salah satu lagu dari daerah Sumatera Barat. Tetapi sekarang lompong sagu mulai sulit ditemukan alias mulai langka karena penjualnya bisa dihitung dengan jari. Salah satu penjualnya terdapat di simpang by pass taratak paneh kecamatan Kuranji Kota Padang. Lompong sagu dijual dengan harga dua ribu rupiah perbungkusnya.
Lompong sagu sebagai salah satu kuliner khas Sumatera Barat patut di lestarikan untuk memperkaya kuliner di tanah air.
Semoga bermanfaat!
Salam literasi,
Home,
18 Juni 2020
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Lompong sagu bagulo lawang. Lamaaaak...