Air Cucian Beras
Sore ini si Gadis aku suruh memasak karena nasi tadi siang sudah habis.
Gadis... Masak nasi dulu sayang, tuh adikmu mau makan.
Iya ma, sebentar.
Gadis mencuci beras dan menadah air cucian berasnya di baskom. Waktu aku mau buang air cucian beras tersebut, si Gadis mencegahnya, katanya dia mau pake untuk maskeran. Katanya lagi, air cucian beras itu bisa menyamarkan flek hitam dan melembutkan kulit.
Masa sih, dari mana kamu dapat info itu Gadis?
Dari nenek ma, kemarin aku diajarin cara pakai masker air cucian beras supaya flek hitam diwajahku hilang, kata Gadis dengan penuh percaya diri.
Untuk membuktikan ucapan Gadis, aku buka lactop dan bertanya ke om google mengenai manfaat air cucian beras. Ternyata Gadis emang benar, tapi harus tahu cara yang benar untuk dapatkan masker atau bedak dingin dari air cucian beras. Karena kalau tidak sesuai prosedur maka kulit akan iritasi dan gatal.
Menurut om google, air cucian beras mengandung banyak vitamin dan mineral yang berguna bagi kesehatan. Kandungan nutrisi dalam air cucian beras, yaitu asam amino, vitamin B dan E, mineral, serta zat antioksidan. Sehingga air cucian beras yang dapat kita pakai untuk:
Mencerahkan kulit hitam akibat sinar matahari. Jika kamu merasa kulit wajah menghitam, gunakan air cucian beras sebagai air cuci muka sehari-hari dapat menyamarkan noda hitam. Karena kandungan antioksidan dalam air ini dipercaya dapat merangsang produksi kolagen pada kulit yang dapat mencegah lahirnya kerutan, melindungi kulit dari dampak sinar matahari, dan bersifat anti-aging.
Melembabkan kulit. Kulit kering yang disebabkan oleh pemakaian sodium laurel sulfate (SLS) dalam berbagai produk kosmetik dapat diredakan dengan rutin menggunakan air cucian beras ini.Bahkan, banyak produk kecantikan yang sudah menggunakan air cucian beras ini sebagai bahan tambahan, misalnya pada sabun, toner, dan krim.
Ma, kata nenek, kalau mau pakai air cucian beras sebagai masker maka berasnya harus dicuci bersih dulu. Kemudian ambil airnya dari cucian beras terakhir, lalu diendapkan. Sarinya yang mengendap (kayak tepung) itulah yang digunakan sebagai masker. Jangan gunakan air cucian beras pertama saat masih kotor, karena itu akan membuat kulit iritasi atau gatal - gatal.
Sebelum tidur malam Gadis mengoleskan dimukanya sebagai masker dari air cucian beras. Setelah kering, Gadis lalu membersihkan dengan air hangat kemudian tidur malam. Kok dicuci lagi Gadis, kenapa tidak dibiarkan sampai pagi? Gadis memberikan penjelasan seperti yang jelaskan neneknya waktu ia bertanya mengapa tidak dibiarkan sampai pagi saja itu maskernya.
Dari pada penasaran, mending tanya om google saja deh, kan dia bisa memberikan info lebih detail tentang air cucian beras.
Ulasan diatas itu hanya sebagian kecil pengalaman neneknya Gadis yang bisa diajarkan kepada cucu semata wayangnya.
Begitu banyak pelajaran yang sangat bermanfaat yang bisa kita petik dari pengalaman orang tua terdahulu.
Semoga generasi sekarang dapat menghidupkan kembali budaya dan kebiasaan nenek moyang kita yang sarat dengan makna (penuh manfaat).
#SemogaBermanfaat
#Dirumahajadulu
#TantanganGurusiana
#TantanganMenulisH-27
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Ya..benar bu manfatnya dan alami lagi nggak ada efek samping
Iya mudah lagi diperolehnya.