Berbakti Kepada Orang Tua yang Sudah Tiada (Seri Hadits 2)
Oleh SUPIANTO SDN Kembang 1 Bondowoso
Tantangan Hari Ke-42
#TantanganGurusiana
Pada hadits ke satu sudah disebutkan cara berbakti kepada orang tua yang sudah tiada yaitu:
1. Mendoakan dan memohon ampunan untuk kedua orang tua dalam setiap waktu.
2. Memenuhi janji-janji mereka
3. Menjalin silaturrahim dengan saudara keluarga kedua orang tua kita.
4. Memuliakan teman-teman dekat kedua orang tua kita.
Selain itu sebagai bentuk bakti kita kepada orang tua yaitu kita berbuat baik kepada keluarga teman baik ayah kita. Abdullah bin Umar pernah berkata bahwa ada seorang laki-laki badui bertemu dengan Abdullah bin umar di tengah perjalanan menuju mekkah . Kemudian Abdullah Bin Umar memberi salam dan mengajaknya untuk naik keatas keledainya serta memberikan sorbaan yang dipakai di kepalanya. Ibnu Dinar berkata kepada Abdullah Bin Umar, “Semoga Allah memberikan kebaikan kepadamu, sesungguhnya orang itu adalah orang badui dan sebenarnya ia diberi sedikit saja sudah senang.” Abdullah Bin Umar berkata, “Sesungguhnya ayah badui tersebut adalah kenalan baik ayahku. Sedangkan saya pernah mendengar rasulullah bersabda yang artinya “Sesungguhnya sebaik-baik bentuk berbakti adalah seseorang menyambung hubungan dengan keluarga dari kenalan baik ayahnya.” (H.R Muslim no 2552).
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar