SUMARMI MARMI

Guru SMA Negeri 4 Pekanbaru...

Selengkapnya
Navigasi Web
Siap Mengajar dan Siap Belajar Tak Mengenal Usia

Siap Mengajar dan Siap Belajar Tak Mengenal Usia

Siap Mengajar dan Siap Belajar Tak Mengenal Usia

#Lomba Juli 2020 Media Guru

Mengajar dan belajar adalah dua istilah yang tak bisa dipisahkan, keduanya selalu berdampingan. Mengajar berarti memberikan pengetahuan, yang berarti itu menjadi tugas dan kewajiban guru. Sedangkan belajar adalah aktivitas untuk mendapatkan pengetahuan itu sendiri, yang biasanya dilakukan oleh siswa. Di era yang serba canggih dengan teknologi informasi seperti sekarang ini, kegiatan belajar tidak hanya dilakukan oleh siswa namun juga dilakukan oleh semua lapisan masyarakat termasuk guru. Bahkan menjadi keharusan bagi seorang guru untuk terus belajar agar siap untuk mengajar.

Guru jaman sekarang dituntut untuk terus belajar apalagi di jaman covid-19 seperti saat ini, guru harus terus belajar terutama dalam penguasaan teknologi informasi. Guru harus melek teknologi, seorang guru hendaknya tidak gaptek atau gagap teknologi. Mengapa guru dituntut melek teknologi? Kita ketahui kegiatan belajar saat ini dilakukan dengan cara online atau daring, dengan istilah sekarang pembelajaran jarak jauh (PJJ). Kalau guru tidak mau belajar, guru akan ketinggalan dan guru tidak bisa memberikan materi kepada siswa secara daring kalau guru tidak mengusai teknologi . Hal ini menjadi tugas guru yang sudah ditetapkan oleh pemerintah. Kita ketahui, saat ini kemampuan siswa di bidang teknologi informasi sangat hebat bahkan lebih hebat dari pada gurunya. Kalau kita tidak mau belajar kita akan ketinggalan dan terseret siswa kita, minimal kita bisa mengikuti perkembangan mereka, jadi kita tidak akan diremehkan siswa dan kita akan dihargai oleh siswa.

Namun. banyak diantara guru-guru sekarang yang masih aktif mengajar usianya di atas 50 tahun, dan ini sedikit menjadi kendala karena sebagian guru yang berumur 50 tahun ke atas ini kemampuan fisiknya sudah berkurang misalnya kemampuan melihat, kemampuan mendengar atau kemampuan berfikirnya dibanding dengan guru-guru muda yang masih berumur dibawah 40 tahun. Saya sendiri mengalami hal itu, namun bagi saya usia tidak menjadi kendala yang tidak bisa diatasi, dengan semangat dan kemauan untuk terus belajar dan ingin tahu banyak hal membuat saya terus mengasah kemampuan saya terutama dalam hal teknologi informasi. Untuk mendukung kemampuan dan tambahan informasi saya banyak mengikuti kegiatan-kegiatan yang diadakan secara on line, maupun kegiatan yang berhubungan dengan pemanfaatan teknologi informasi, misalnya mengikuti webinar secara on line.

Kegiatan webinar memberikan pengetahuan yang sangat bermanfaat untuk menambah wawasan dan pengetahuan kita. Di samping webinar juga ada kegiatan tantangan menulis gurusiana yang diadakan oleh Media Guru Indonesia. Pada awalnya saya tidak bisa apa-apa dalam hal tulis menulis dan pengetahuan mengenai teknologi informasi bahkan tidak mempunyai keberanian untuk menulis namun dengan mengikuti tantangan menulis gurusiana saya menjadi mempunyai kemampuan dan pengetahuan tentang tulis menulis. Akhirnya kemampuan saya menjadi terasah dan secara tidak langsung saya pun belajar memanfaatkan teknologi informasi karena disini saya dituntut untuk menggunakan internet. Dengan mengikuti tantangan menulis di gurusiana , kita mempunyai wadah untuk bertanya dan saling memberi informasi dengan sesama gurusioner apabila menemui kendala sehingga bertambahlah pengetahuan dan wawasan kita. Di samping tantangan gurusiana kita juga bisa bergabung dengan grup Mediaguru yang akan menambah wawasan kita dan memotivasi kita untuk terus belajar misalnya dengan mengikuti lomba tulis menulis yang diadakan oleh media guru.

Dengan meningkatnya kemampuan kita dalam hal tulis menulis, otomatis kita juga akan dituntut untuk menggunakan teknologi informasi sehingga kita pun akan terus belajar dan mencoba hal yang baru. Dalam hal ini yang penting kita tidak perlu malu untuk bertanya dan terus berupaya mencari informasi-informasi dari internet. Guru yang mempunyai kemampuan menulis dan mempunyai wawasan yang luas tentu merupakan salah satu kebanggaan yang bisa kita gunakan untuk memotivasi siswa kita agar siswa mau maembaca atau pun menulis. Hasil karya tulisan kita bisa jadikan contoh untuk siswa sehingga siswa-siswa kita juga tertarik untuk mencoba memulai menulis

Belajar memang tidak mengenal usia, asal ada kemauan dan semangat kuat kita akan mendapatkan hasil belajar berupa pengetahuan dan ketrampilan sehingga kita tidak ketinggalan dengan siswa kita. Walaupun mungkin kemampuan teknologi kita lebih rendah dari siswa tetapi kita bisa mengimbangi siswa kita dengan kemampuan menulis atau dengan hasil karya kita dalam bentuk tulisan atau buku-buku. Saya yakin dengan kemampuan yang dimiliki guru seperti ini akan menimbulkan kebanggaan siswa terhadap gurunya. Tidak ada kata terlambat untuk belajar, tidak ada kata menyerah untuk bisa. Oleh karena itu , mari kita terus belajar mengasah kemampuan dan ketrampilan, menambah pengetahuan dan wawasan kita tanpa mengenal usia agar kita siap untuk mengajar.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantap, semakin tua semakin cerdas

04 Jul
Balas

Alhamdulillah . terima kasih Ibu

06 Jul

MantapBu, paragraf Ibu tampil berjarak. Gimana caranya ya? Saya sering ngonsep berjarak. Ketika dicopas ke gurusiana, hilang jaraknya.

03 Jul
Balas

Terima kasih

04 Jul

Suai belajar tiada henti

03 Jul
Balas

Terima kasih Bu

04 Jul

Mantap bu, belajar sepanjang hayat

04 Jul
Balas

Alhamdulillah Ibu. Terima kasih

06 Jul

Alhamdulillah Ibu. Terima kasih

06 Jul

Mantaap ,salam sukses selalu bunda

03 Jul
Balas

Terima kasih Ibu . Sukses juga untuk Ibu

06 Jul

Salam literasi bu... Mantap

03 Jul
Balas

Salam Literasi terima kasih Ibu

06 Jul

Ya,kemsuan dulu, usia bikan penghalang, beliau a pun jika gak punya kemauan sama dengan nool.Salam literasi

03 Jul
Balas

Terima kasih

04 Jul

Terima kasih

04 Jul

Mantap bu. Sangat menginspirasi. Salam sukses.

03 Jul
Balas

Terima kasih

04 Jul

bener banget, bu. hanya dengan belajar, kita bisa memiliki kesanggupan lainnya ya. salam literasi...

03 Jul
Balas

Trrima kasih. Salam literasi

04 Jul

Mantab,Bu. Semakin tambah usia kita makin banyak belajar

03 Jul
Balas

Iya Bu. Terima kasih

04 Jul

Mantap Bun, siap belajar

03 Jul
Balas

Terima kasih

04 Jul

Mantap bun, semoga sukses

03 Jul
Balas

Terima kasih Bu

04 Jul



search

New Post