Fabiayyi Ala Irobbikuma Tukadziban
Penulis : Sukadi.
#TantanganMenulis365Eps2
#Gurusiana Hari ke-462
//
Salah satu penggalan Surat Ar Rahman Juss 28 Al Qur'an berbunyi Fabiayyi Ala Irobbikuma Tukadziban. Yang artinya Maka nikmat Tuhan kamu yang manakah yang kamu dustakan”
Rasanya tidak berlebihan jika saya menukil ayat tersebut sebagai wujud syukur atas nikmat Allah SWT yang selalu diberikan kepada umatnya berupa nikmat sehat, nikmat iman, nikmat kemudahan dan kelancaran menjalani kehidupan dan tentunya nikmat dan anugerah menjadi pemenang lomba menulis MediaGuru.
Perlu diketahui, MediaGuru setiap bulan menggelar lomba menulis yang diikuti oleh para penulis Gurusiana se-Nusantara. Kali ini tema lomba menulis yang diusung "Dengan Teknologi Pembelajaran Makin Berisi"
Dari tema tersebut rupanya teknologi menjadi suatu keharusan sebagai salah satu upaya memperbaiki kualitas pembelajaran dan meningkatkan motivasi serta hasil belajar. Itulah kali pertama ide yang muncul dibenak saya saat membaca tema lomba. Lalu saya padukan dengan empat kompetensi seorang guru. Saya kembangkan dan narasikan menjadi tulisan esay berupa poin-poin penting bagaimana seorang guru mengemas pembelajaran dengan memanfaatkan teknologi agar siswa termotivasi yang akhirnya aktifitas belajar menjadi menarik dan menyenangkan.
Alhamdulillah dari ide tersebut tulisan saya kembali bisa membersamai para penulis hebat se-Nusantara dalam lomba menulis MediaGuru, bertepatan dengan bulan ramadan yang penuh kemuliaan dan keberkahan edisi Maret 2023.
Kalimat Fabiayyi Ala Irobbikuma Tukadziban menjadi pengingat diri untuk selalu bersyukur seperti penjelasan Imam As Sutuhi dalam It-Itqan fi Ulumil Quran bahwasannya pengulangan bunyi penggalan ayat Fabiayyi Ala Irobbikuma Tukadziban sejumlah 31 kali untuk memantapkan pemahaman dan menekankan bahwa betapa pentingnya bersyukur atas nikmat-nikmat yang telah Allah SWT berikan.
//
Magetan, 25 Maret 2023
Salam literasi

Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Penerapan teknmologi dalam pembelajaran saat ini merupakan hal yang wajib dilakukan oleh tenaga pendidik. Penerapan dalam KBM, maupun pengolahan hasil oasca KBM. Selamat Pak Kadi, salam literasi
Terima kasih pak Anwar