Suhainah Hafidz

Memiliki nama lengkap Suhainah, S.Pd.SD. Lahir di Simbur Naik pada tanggal 28 September 1987. Aktif mengajar di SDN 68/X simbur Naik sejak tahun 2009 dan ...

Selengkapnya
Navigasi Web
KUE YANG ANEH
Sumber Pict : https://m.fimela.com/lifestyle-relationship/read/3764258/resep-puding-durian-manis-amp-lembut

KUE YANG ANEH

Pentigraf

Oleh : SUHAINAH,S.Pd.SD

Nazwa sedang menikmati kue basah bikinan Maria Adik Iparnya. Enak banget kuenya,lumer di lidah. Dari aromanya tercium bahwa kue ini menggunakan durian sebagai salah satu bahannya. Nazwa sudah menghafal dengan baik semua bahan kue ini berdasarkan penjelasan Maria. Sore itu, dia langsung mencoba membuat kue seperti yang dibagikan Maria tadi, kebetulan lagi ada durian di rumahnya.

Nazwa sudah membuat kuenya sesuai penjelasan Maria, tapi sepertinya ada yang salah, Maria memasukkan kuenya yang sudah dicetak ke dalam kukusan. Bahkan setelah dikukus 1 jam pun kue ini masih belum mengeras. Kini Nazwa merasa kesal dan kecewa, dia sudah putus asa, percobaannya kali ini gagal. Dia sudah lelah dan mengikhlaskan kue percobaannya berakhir di tumpukan piring kotor.

Seperti biasa, setelah makan malam Nazwa mencuci piring, tapi kegiatannya itu terhenti ketika akan mencuci kukusan, dilihatnya kue yang tadi dia masak masih dalam cetakan. Lama Nazwa terbengong, kue yang aneh, fikirnya. Kemudian dibawanya kue yang masih dalam cetakan itu kepada Abdullah. Diceritakannya kejadiaan itu pada suaminya. "Ini kan Puding Durian, memang harus didinginkan dulu baru keras, habis dimasak langsung masuk cetakan juga dah jadi kalau dah dingin nggak perlu dikukus segala". Abdullah menjelaskan sambil menahan tawa, khawatir istrinya ngambek.

Simbur Naik, Tanjung Jabung Timur

Senin, 29 Juni 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantul Bu. Sehat dan sukses selalu

29 Jun
Balas

Terima kasih Bu

29 Jun

Mantap, puding durian jadi keras akhirnya

30 Jun
Balas

Iya Bu

30 Jun

Mantap bucan, salam literasi

29 Jun
Balas

Terima kasih

30 Jun

Keren,

29 Jun
Balas

Terima kasih Bu

29 Jun



search

New Post