Pulang dengan NGT
#TantanganGurusiana #Tantangan Menulis Hari ke-26 Sepanjang lorong rumah sakit, badanku sudah tak karuan lagi rasanya. Kuterus memikirkan kesehatan putriku. Sudah 14 hari menjalani perawatan. Kondisinya sekarang sudah boleh lepas selang oksigen dan dibawa jalan keluar kamar, tapi hanya 10 menit, setelahnya kembali pasang selang oksigen lagi. Infusan juga sudah dilepas, tapi masih menggunakan selang makanan untuk memasukkan susu. Setiap shalat, selalu kubermunajat untuk kesehatan dan kesembuhan putriku. Suatu pagi, dokter melakukan kunjungan ke pasien, menyapaku dan menanyakan perkembangan putriku. "Kita periksa dulu ya, De", sapa dokter Ata. Panggilan akrabnya dokter Ata, namanya Margaretha. Dengan teliti dokter Ata memeriksa kondisi fisik putriku, lalu melihat catatan hasil laboratorium, dan catatan pemeriksaan perawat. Setelahnya, dokter Ata menjelaskan bahwa putriku hari ini sudah boleh pulang. Saturasi oksigennya sudah bagus, yang penting di rumah sedia tabung oksigen, jika keadaan darurat sebagai pertolongan pertama sebelum dibawa ke rumah sakit. Tapi untuk makan masih belum dibolehkan dari mulut, masih harus menggunakan NGT. Air putih berikan menggunakan sendok sedikit saja. Jangan sampai tersedak. "Kontrol tiga hari kemudian ya, setelah pulang, nanti kita lihat perkembangannya," pesan dokter Ata. Lalu berpamitan dan keluar dari kamar rawat inap. Suamiku yang saat itu sedang bekerja, langsung kutelepon untuk mengabarkan berita baik ini, dan memintanya untuk mengurus administrasi rumah sakit. Tak lupa kuberi kabar orangtuaku di rumah. Tepat pukul 13, kamipun berpamitan dengan perawat yang bertugas di ruang perawat, dan segera keluar dari rumah sakit. Sri Wahyuningsih Jakarta, 20 Februari 2020 Jam 10:24
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar