PENILAIAN E-KINERJA GURU
TANTANGAN MENULIS HARI KE-39
PENILAIAN E-KINERJA GURU
Malam ini aku hampir lupa menulis untuk Tantangan Gurusiana karena harus melalukan penilaian perilaku kerja guru yang PNS. Penilaian ini berkaitan dengan absensi SI KEPO yang diterapkan oleh Pemda kabupaten Batanghari- Jambi.
Selain harus melakukan presensi dengan SI KEPO yang memakai foto diri setiap harinya, di kabupaten Batanghari setiap akhir bulan semua kepala dinas/instansi melakukan penilaian terhadap ASN yang ada di wilayah kerjanya. Misalnya, seorang Kepala Sekolah harus menilai guru-guru dan staf administrasi sekolah yang ada di sekolahnya masing-masing. Begitu juga dengan kepala sekolah, nantinya akan dinilai oleh Kepala Dinas Pendidikan.
Jadi ada 2 aplikasi yang dipakai di kabupaten Batanghari. Pertama, SI KEPO untuk mendata kehadiran pegawai atau ASN dengan melakukan swafoto setiap datang dan pulang kerja. Yang kedua, aplikasi E-KINERJA yang digunakan untuk menilai kinerja pegawai/ASN. Hasil dari penilaian dengan e-kinerja inilah yang nanti akan menentukan berapa Tunjangan Perbaikan Penghasilan akan diterima seorang pegawai/ASN.
Dalam E-kinerja, ada 4 penilaian untuk nilai/bobot kinerja pegawai, yaitu sebagai berikut
1. Kehadiran
Meliputi, datang tepat waktu, pulang tepat waktu. Bobot persentasenya maksimal 20%. Nilai ini akan berubah jika pegawai tidak hadir tanpa keterangan, izin, cepat pulang atau datang terlambat dan dinas luar.
2. Bobot Perilaku Kerja
Bobot perilaku kerja ini adalah wewenang atasan untuk menilai bawahannya sesuai dengan kriteria yang ditetapkan. Persentase maksimalnya 20%.
Aspek penilaian perilaku kerja meliputi orientasi pelayanan, integritas, komitmen, disiplin dan kerjasama. Persentase nilai dapat mencapai 20% bila rata-rata perilaku kerja pegawai 91 ke atas. Kalau kurang dari rata-rata 91 maka persentase perilaku kerja akan turun menjadi 16%.
3. Bobot Hukuman Disiplin
Persentasenya maksimal 10%. Persentase ini akan menurun jika pegawai mendapat hukuman disiplin.
4. Tambahan
Persentase tambahan ini tetap 50%. Tidak mengalami perubahan apa pun pada seorang pegawai.
Alhamdulillah malam ini aku sudah dapat menyelesaikan tugasku menilai guru-guru yang ada di sekolahku. Walau awalnya jaringan, sinyal mengganggu kelancarannya tapi akhirnya selesai juga.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar