Sri Rahayuningsih

Guru di SMA Negeri 1 Cerme, Bidang study Ekonomi . Bergabung dengan Gurusiana atas ajakan teman yang lebih dulu bergabung . Mohon bimbingan para senior agar kei...

Selengkapnya
Navigasi Web
Mahkota Untuk Abi dan Umi
Sumber Gambar; Google.com

Mahkota Untuk Abi dan Umi

#Tagur 411

Setuju Mondok

Oleh: Sri Rahayuningsih

Terus terang aku bingung mengambil keputusan untuk tetap mempertahankan keinginan sekokah ke SMA atau mengikuti kemauan abi dan umi untuk mondok.

Di satu sisi aku ingin meraih cita-cita untuk menjadi sorang psikolog, karena menurutku profesi psikolog itu keren. Selalu berinteraksi dengan banyak orang dengan berbagai karakter dan permasalahan yang beragam dan memberi solusi kepada orang yang sedang bermasalah tersebut.

Semasa sekolah di SMP, aku sering menjadi tempat curhatan teman sekelas. Menurut mereka aku enak jika diajak curhat, padahal aku tidak pernah memberi solusi apapun karena aku memang tidak sepenuhnya paham dengan masalah mereka, apalagi curhatan mereka kebanyakan soal cowok. Lah, bagaimana aku bisa memberi saran? aku saja gak pernah dekat dengan cowok karena abi memang melarang keras untuk berteman dekat dengan laki- laki, apalagi pacaran, bisa- bisa aku dikurung gak boleh sekolah.

Mungkin mereka suka curhat kepadaku karena selama ini aku tidak pernah ember dan selalu menyimpan keluhan dan curhatan mereka, sehingga mereka percaya menumpahkan unek- uneknya kepadaku, padahal aku hanya mendengarkan saja dan tersenyum karena menganggap keluhan mereka terlalu lebay untuk urusan laki- laki di usia yang masih belia.

Kini disaat akan mendaftar ke SMA, abi tidak menginjinkan. Bahkan akan mengirimku ke pondok. Sepertinya keputusan abi tidak bisa aku tolak, karena abi berjanji jika aku telah lulus dari pondok dan berhasil menghafal Al-quran, maka aku bebas mengejar cita-citaku dan abi akan mendukung penuh.

Abi berkali- kali meyakinkanku jika aku mendalami agama dan mempelajari Al-quran apalagi menghafalkannya, maka ilmu yang lainnya akan mengikutinya.

Akhirnya aku yakin dan setuju untuk mondok. Au yakin keberhasilan seorang anak karena restu orang tua.

Rumahku, 13 Januari 2022

#Sebaik-baik kalian adalah siapa yang memperlajari Alquran dan mengamalkannya.” (HR Bukhari).

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren sekali tayangannya,mantap, sehat dan sukses selalu Bu sry

14 Jan
Balas



search

New Post