BISA (PUISI)
BISA
Ada bisa dalam celotehan
Hati-hati dengan bisa
Bisa yang membuat orang bisa naik pitam
Bisa ini
Bisa itu
Bisakah meredam
Meredam semua bisa agar tak bisa menyulut suasana
Tak memporakporandakan keheningan
Hening dalam awan yang kelabu
Tersapu oleh hempasan angin lalu
Konon tinggal desiran debu
Yang kini beterbangan ke sana ke mari
Yang terhempas jauh dari kalbu
Hingga akhirnya bersandar
Pada penantian yang semu belaka
Subah, 25 Oktober 2018
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Makasih bu Ike... Masih pemula bangetz...
Kuereeeennnn.....