SAKIT DAN NIKMAT
Sakit itu bagian dari nikmat yang diberikan Allah. Tidak semua orang mendapat ganjaran sakit, karenanya mari mampukan diri berucap Alhamdulillah saat Allah memberi nikmat sakit.
Pada saat kita menderita sakit, Allah menarik 3 perkara dari kehidupan kita: 1) keceriaan wajah; 2) selera makan; dan 3) menarik dosa-dosa kita (disari dari Quotes Islami). Sungguh Maha Pemurah Allah atas segala ciptaan_NYA.
Untuk itu hindari mengeluh saat sakit, karena Allah tidak akan membebani seseorang di luar batas mampunya. Ikhlas, yang tentunya diiringi usaha untuk tetap berkesempatan mendapatkan nikmat sehat sebagaimana sebelum sakit.
Hal itu sebagaimana disebutkan dalam salah satu ayat Al Qur’an yang artinya: “AKU tidak membebani seseorang, melainkan sesuai kesanggupannya" (Al Baqarah : 286).
Sahabat, jika di antara kita saat ini ada yang sedang sakit, semoga Allah menyegerakan kesembuhannya dengan mengangkat dosa-dosanya. Aamiiiin.
*
*
*TAMAT..
#SalamLiterasi
Berinovasi_jangan_berhenti_Berkarya_jangan_ditunda.
Bumi Bung Karno, Rabu_03 Maret 2021_#TaGur ke-246
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Mantul bun jangan pernah berhenti untuk berkarya
Terimakasih BunCan