HIDUP ITU BISA MEMILIH
Bismillahirrahmanirrahim#TAGUR-364.H
Mencerna dan memahami dari setiap peristiwa yang telah terlakoni, ternyata hidup itu bisa memilih. Namanya juga memilih, berarti ada opsion yang berlawanan untuk dapat dipilih, tentu memilih dari salah satunya saja dari opsion yang tersedia.
Pilihan untuk option yang dianggap benar, atau pilihan pada opsion yang dianggap salah, tidak selalu haq bagi semua. Penggunaan kacamata yang berbeda dalam memaknai setiap pilihan, bisa jadi memberikan makna dan warna yang berbeda pada pilihan-pilihan yang tersedia.
Artinya hidup itu bisa memilih. Ketika dihadapkan pada dua pilihan, tentu kita harus bisa memilih salah satunya, apapun alasannya. Sahabat, apa pilihanmu ketika hidupmu memiliki dua pilihan berikut: 1) mengeluh; jika kita mengeluh, akan banyak keluhan di sepanjang langkah kita; 2) bersyukur; jika kita bersyukur, akan banyak nikmat syukur di sepanjang hidup kita.
Sahabat memilih yang mana? Salam sehat, jangan lupa bahagia.
Denpasar_Prime_Plaza_Hotel_Sanur. 29 Juni 2021
Berinovasi_jangan_berhenti_Berkarya_jangan_ditunda.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Mantap ulasannya
Terimakasih Bunda, salam literasi, sukses selalu, sehat selalu. Aamiiin