Sonny Sendu

Sonny Sendu adalah mantan penyiar radio Gajahmada, RHK Semarang,Suara Pursemi Purwodadi dan Suara Batang yang juga seorang guru Broadcast dan Matematika&nb...

Selengkapnya
Navigasi Web
KETIKA PUISIMU BERSENANDUNG HENI SAHABAT SENDUKU (EPS 9)

KETIKA PUISIMU BERSENANDUNG HENI SAHABAT SENDUKU (EPS 9)

UNGU TAK SELALU SENDU

Karena ungu tak selalu sendu.Tatkala kalbu tak lagi beku.Kini ungu menjadi syahdu.Sebab bayangmu hadir selalu

Sebab ungu kini tlah syahdu..Tatkala sendi lidahku menjadi kelu di hadapanmu.Kini ungu tak lagi sendu.Rona tatapmu belenggukan rindu

Tak selamanya ungu sendu selalu.Bila kidung manjamu memeluk sunyiku.Nyatanya ungu mampu menyahdu.Teduh sikapmu runtuhkan nadi egoku

TIRAI PEMISAH

Di balik tirai kelabu...Kulihat rembulan tersenyum padaku.Mengusik nadi rindu dalam qalbu.Ingin kurangkul senyum itu....Apa daya tiada tersentuh jua rembulan itu.Lalu kucoba tuk rayu kerling sang bintang.Agar sedikit berdendang....Sibakkan kelamnya malam....Menngusir dinginnya hampa nan bertahta

TUTUR SANG OMBAK

Buliran ombak bertutur sayu.Merajuk di antara sisiran tirta.Lambaian sehelai kain rindu.Membujuk bayu sampaikan dalamnya cinta.Meski tak terlihat lagi secarik senyum sendu.Biar kularung teriakan sekuntum nama di hujung cakrawala.Tasbihkan asa bersama rajutan do'a

DAYUNG MARUTA

Meski ranting jiwa ini rapuh.Namun masih ada azam nan teguh.Sepercik tirta sejuk membasuh.Berdayungkan maruta tegar mengayuh.Menerjang badai nan selalu membuat lumpuh.Tak perlu mengaduh.....Sebab rembulanpun masih berdendang teduh.Di balik terik mentari nan angkuh

RONA LAVA

Rona lava rindu membias di balik cadar cemara.Terukir pada kertas bebatuan semburat kelam peristiwa.Erat segenggam kapal tangan menapak secercah asa.Coba menyapu mozaik derita sebilik sukma.Nan tergerus oleh berlariannya pedih realita.Tersimpuh lunglai bersama puingan tatapan berkaca – kaca.Seakan terlukis tampan paras belahan jiwa.Menatap teduh separuh sukma nan hampa

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post