Sofyan Sauri, S.Pd.,M.Pd

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Indonesia Participants For 41st National Convention Of Future Farmers

Indonesia Participants For 41st National Convention Of Future Farmers

Kegiatan Indonesia Participants For 41st National Convention Of Future Farmers Organization Thailand Programme di Surat Thani Agricultural and Technology College, Thailand

Kegiatan Indonesia Participants For 41st National Convention Of Future Farmers Organization Thailand Programme di Surat Thani Agricultural and Technology College, Thailand adalah salah satu bentuk dalam Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) yang termasuk pada kegiatan pengembangan diri. Diharapkan setelah mengikuti kegiatan ini guru akan terus mengembangkan salah satu profesionalismenya dalam mengembangkan wawasan, meningkatkan kerjasama diantara lembaga pendidikan kejuruan di Asia Tenggara, dan melaksanakan pembelajaran yang kreatif dan inovatif berdasarkan pengalaman di negara lain. Studi banding ke lembaga pendidikan kejuruan di negara lain dan mengadopsi hal-hal yang positif merupakan salah satu upaya dalam pengembangan dan peningkatan mutu pembelajaran di sekolah tempat penulis bertugas.

Adapun tujuan dari kegiatan 41st National Convention Of Future Farmers Organization Thailand Programme di Surat Thani Agricultural and Technology College, Thailand adalah:

Untuk menghadiri kegiatan Future Farmer Organization of Thailand. Untuk menyediakan model Petani Masa Depan untuk peserta didik dari semua wilayah berdasarkan proyek, penelitian, dan inovasi. Untuk mengembangkan kepemimpinan global siswa, keterampilan komunikasi, dan pengetahuan yang diperlukan untuk pengembangan Pertanian di wilayah ini melalui aktivitas online dan offline. Untuk mempromosikan inovasi dan pengetahuan di bidang pertanian pendidikan kejuruan (vokasi) pertanian dari semua wilayah.

Manfaat dari kegiatan ini antara lain:

Kompetensi guru di bidang professional akan semakin meningkat dengan penambahan wawasan pembelajaran sekolah kejuruan di negara lain. Kompetensi guru di bidang pedagogik akan meningkat dengan penambahan wawasan penggunaan model pembelajaran yang diterapkan negara lain di bidang kejuruan pertanian. Kompetensi guru di bidang sosial akan semakin meningkat dengan saling tukar pengetahuan sesama guru selama pelaksanaan dan pasca kegiatan Indonesia Participants For 41st National Convention Of Future Farmers Organization Thailand Programme di Surat Thani Agricultural and Technology College, Thailand. Kompetensi guru di bidang kepribadian akan semakin kuat dalam rangka motivasi dan semangat untuk terus memajukan dan meningkatkan kualitas pembelajaran.

Sofyan Sauri, S.Pd.,M.Pd

Guru SMK PP Negeri 1 Tegalampel Bondowoso

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post