Serli Susilowati,S.Pd.I

Serli Susilowati Lahir di Banyumas, 7 Juli 1981 Ibu dari 4 orang anak, bekerja sebagai Guru di MIN 1 BANYUMAS. Hobynya menulis dan membaca, sangat meny...

Selengkapnya
Navigasi Web
Rindu Di Semburat Fajar
https://images.app.goo.gl/2ZYU7pcBjisZJojg6

Rindu Di Semburat Fajar

Rindu di Semburat Fajar

Serli Susilowati

Sekelebat bayang wajahmu menyelinap dalam bunga tidurku.

Senyum lebar mengembang indah di sudut wajah yang tak asing bagiku.

Kemudian memudar terpendar hilang tak terarah.

Aku terbangun berucap istighfar.

Sewindu sudah kepergianmu, pelik masih terasa di setiap ujung malamku.

Saat deraan beban hidup menghempas beriak bak ombak yang menghapus asa

Rindu petuah bijak bestari menyiram meredam gejolak yang mendidih.

Kehilanganmu bak patah sayap-sayapku,

Sayap-sayap yang mampu menerbangkan setiap impian dan harapan.

Berdamai dengan takdir adalah pematang-pematang indah menuju ridho illahi.

Biarlah rindu ini terhampar dalam doa panjang menghias sepertiga malam.

Segenggam bunga mawar merah putih kutabur di atas pusara

Pusara yang telah mengering sejurus keringnya air mataku.

Tak banyak yang kupinta,

Menjalani hidup seperti yang kau mau, menebar kebaikan pada sesama.

Hadirmu tak mungkin menjadi nyata

Tapi kenangan bersamamu nyata tergores dalam kalbu

Kuusap butir-butir air mata yang mengalir melampaui dinding pipiku yang dingin.

Gemercik rinai malam mengguyur separuh sajadah yang membentang.

Rindu ini semakin ricuh, menyeruak menyesakkan ruang dada

Kala takbir harus terucap menyambut hadirnya semburat fajar hari fitri.

Memori wangi tubuhmu yang kutangkap setiap ku menyelinap dalam dekapan hangatmu menyembul berdemo kuat suarakan rindu.

Ibu, allohumma firlaha warhamha wangafini wa’fu’anha.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Puisi dengan diksi yang menyentuh hatiKeren bun

25 Jul
Balas

Terima kasih bunda hadir dan suportnya

26 Jul



search

New Post