Septi Efa

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
IKLAS

IKLAS

TANTANGAN MENULIS H - 33

Minggu yang teduh.

Hari tidak terlalu panas untuk keluar rumah. Seperti biasaya Minggu kedua ini saya mengikuti kajian dari sekolompok majelis taklim. Tempatnya di rumah Hj. Zilfahmi Guguak Kabupaten Limapuluh Kota Sumbar.

Kegiatan dimulai pukul 10 Wib dan selesai pukul 11.45.

Kali ini disampaikan oleh Ustat Abu Wildan, Lc dari Payakumbuh. Dengan topic pembahasan yaitu " Iklas "

Dalam penyampai beliau dikutip antara lain :

- Ibadah syarat ada 3 yaitu :

1. Islam

2. Iklas

3. Sesuai dengan sunah Rassullah

Iklas itu hanya semata - mata karena Allah. Kalau sesuatu yang kita kerjakan selain mengharap selain ridho Allah, maka itu sia- sia. Tidak akan tercatat sebagai pahala.

Contoh :

Kita sholat karena mertua, karena atasan, karena seseorang orang sampai sholat selesai, maka itu tidak bernilai disisiNya.

Tapi awal dari sholatnya ada karena Allah, diperjalan sholat terdengar seorang datang ( misalnya, atasan datang untuk sholat juga ) lalu dia robah niatnya, dia perbaiki sikapnya dalam sholat sampai terakhir. Maka sholatnya tidak syah.

Tapi dia tersadar dan merobah niatnya bahwa sholatnya karena Allah, tidak karena atasan atau yang lain sampai selesai sholat, dia mendapatkan pahala.

Jadi iklas itu adalah jujur pada Allah. Rela berkorban hanya untuk Allah. Senang berbuat hanya karena Allah.

Tidak butuh atau mencari ridho manusia.

Tidak ingin pujian manusia. Disembunyikannya kalau dia berbuat baik dari pandangan manusia.

Kata beliau coba bapak ibu renungkan ibadah sebelumnya, sudahkah kita jujur pada Allah?

" Tadi sebelum ke sini niatnya apa?. "

Kamipun terdiam, dan menjawab dalam hati masing- masing.

Harau, 13 Februari 2022.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantap reportasenya bu septi. Salam literasi

13 Feb
Balas



search

New Post