Navigasi Web
SOSIALISASI ARD APLIKASI RAPOT DIGITAL

SOSIALISASI ARD APLIKASI RAPOT DIGITAL

Para Operator Madrasah Ibtidiyah pagi hari pukul 09.00 berkumpul di Kemenag Banyuwangi untuk mengikuti Sosialisasi Rapot yang dikerjakan dengan system online.Seluruh Operator yang datang dari sebagian Madarasah Ibtidaiyah se Kabupaten Banyuwangi dari setiap masing-masing lembaga mereka semua membawa peralatan yang harus dibawa diantaranya laptop dan modem tentunya harus ada jaringan yang mendukung dengan wifi atau Hp yang sudah terisi paket data dan untuk menjalankan ARD ini dibutuhkan Laptop yang minimal mempunyai memori internal 2 RAM dan 64 bit.Sambil makan kue yang disuguhkan oleh bu wiwid salah satu staf dibagian Penma yang saya kenali mungkin bisa dikatakan saya akrab dengan ibu yang cantik ini.dan sebelum dimulai acara inti kami para operator madrasah mendengarkan ceramah dari P.Zaenal salah satu pegawai yang ada dibagian Pendidikan.

Acarapun segera dimulai kami semua menyimak dengan seksama dengan laptop yang sudah terbuka di meja yang sudah disediakan walaupun hanya ada satu deretan meja yang tersedia paling depan.Setelah memulai dan mengikuti sosialisasi tersebut hanya ada beberapa orang saja dari banyaknya operator yang telah mengikutinya,karena laptop mereka banyak yang kurang mencukupi syarat untuk mengoprasikan aplikasi tersebut dengan terpaksa kamipun hanya bisa menyimak tanpa praktek langsung pada Laptop kita masiing-masing.meski ada yang telah mengatakan bahwa Rapot ARD ini aplikasi yang telah gagal,karena sebelumnya pernah di bagikan kesemua guru dengan sistem offline dan pada waktu itu sebagian sudah ada yang memakainya.Hampir bersamaan dibagikanny aplikasi Rapot ARD tersebut pada tahun yang lalu kami juga menerima aplikasi rapot yang baru lagi yakni AROBI kami pun para Operator dan guru mengikuti sesuai alur dan memakainya selama 2 Tahun Pelajaran.

Kita para operator sempat dibuat agak lelah sedikit dengan adanya Rapot ARD ini,yang agak menguras fikiran sedikit untuk bisa memahami dan nantinya harus dijelaskan kesemua guru di masing-masing madrasah kita semua.Setelah acara berlangsung dan selesai pukul 2 siang.kita semua meningglkan Lokasi tersebut dengan merasa agak kecewa karena laptop yang kita bawa tidak bisa digunakan sama sekali.

Setelah sampai dirumah sayapun langsung membuka laptop karena masih dibuat penasaran meski dibuat agak kebingungan dan lelah yang terus menerus mencoba meski dengan Jaringan yang tidak begitu lancar .

Dan harapan kami dengan adanya rapot yang baru yakni ARD ‘’APlikasi Rapot Digital’’ dengan sistem online ini bisa berjalan dengan lancar dan bermanfaat.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post