Sarmiati M.Pd

Sarmiati lahir di Kulon progo Yogyakarta. Saat ini mengajar di SMPN 68 Jakarta. Buku "MERAIH JEJAK SANG AYAH" Adalah buku pertama yang ditulis. Alamat di v...

Selengkapnya
Navigasi Web

Ulang Tahun

Pak Barata masih sibuk dengan kertas-kertas kerjanya, yang harus diteliti dan ditandatangani. Ia menyadari sebagai Kepala Sekolah memang tidaklah mudah. Maju mundur, baik buruk Sekolah yang dipimpinnya menjadi tanggung jawab yang ada dipundaknya. Namun Pak Barata sangat yakin, Ia mampu menjalankan tugasnya dengan baik. Apalagi Ia pernah menjabat Kepala sekolah ditempat sebelumnya. Pengalamannya sudah tidak diragukan lagi.

Pagi itu, walaupun tugas dan pekerjaannya menumpuk, Ia merasa sangat bahagia. Guru-guru dan semua karyawannya sangat baik. Disiplin dalam menjalankan tugasnya. Hubungan sesama guru dan juga sesama karyawan sangat harmonis. Lingkungan Sekolah yang luas, bersih dan rapi serta jauh dari hiruk pikuk keramaian, menjadikan rasa nyaman Pak Barata dalam bekerja. Ditambah jarak dari Rumah ke Sekolah yang tidak terlalu jauh, ini jelas akan mempermudah dan memperingan dalam menjalankan tugas-tugasnya. Pak Barata sangat bersyukur dengan kondisi itu.

"Assalamu'alaikum,"

"Wa'alaikum Salam," jawab Pak Barata.

Saat itu ada dua orang guru yang mengetuk pintu ruangannya. Setelah duduk dihadapannya, Pak Barata memperhatikan wajah keduanya secara bergantian.

"Sepertinya ada hal penting yang ingin disampaikan." Pak Barata membuka percakapan.

"Iya, Pak. Teman-teman masih dikantor. Mereka tidak mau masuk kelas, padahal sudah waktunya jam mengajar." Kata salah satu dari mereka. Ada rasa kaget dihati Pak Barata. Tanpa basa-basi, Mereka bertiga meninggalkan ruang Kepala Sekolah dan langsung masuk keruang Guru.

"Selamat ulang tahun Pak Barata?!!" Pak Barata semakin kaget lagi setelah mendengar ucapan ulang tahun dari para Guru dan ada kue ulang tahun dihadapannya.

Villa Mutiara Cinere Depok, Februari 2021

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Hbd Bapak. Semoga sehat dan tambah sukses. Mantap salam sehat selalu dan salam Literasi.

06 Feb
Balas

Apa khabar nich Padang Sumatera Barat ?Sehat slalu juga ya Bunda Hasnah Mila. Salam literasi

06 Feb

Ternyata para guru menyiapkan kejutan untuk Pak Barata. Semoga sehat selalu dan semakin sukses, Ibu.

06 Feb
Balas

Aamiin,, terimakasih Bunda Novita, salam sehat kembali.

06 Feb

Surprise untuk Pak Kasek ... Semoga pak Kaseknya senang mendapat kejutan. Salam sukses, Bu.

07 Feb
Balas

Salam sukses kembali buat Bunda Cicik. Sehat slalu

07 Feb



search

New Post