sapar

Sapar, S.Pd.,M.Pd Guru Sekolah Dasar Islam Terpadu Rumbo Kab. Enrekang. Anak ke 8 dari sembilan bersaudara. Tammat SD tahun 1986, SLTP tahun 1989 dan Tama...

Selengkapnya
Navigasi Web
AKHIRNYA TANTANGAN MENULIS HARI KE- 60 HARI TELAH SELESAI

AKHIRNYA TANTANGAN MENULIS HARI KE- 60 HARI TELAH SELESAI

Waktu berjalan terasa begitu cepat. Bergabung menulis digurusiana baru serasa beberapa hari saat tulisan pertama kumulai. Awalnya menyelesaikan satu tulisan begitu berat, bahkan ibaratnya seorang ibu menunggu detik-detik lahirnya sang bayi, eh berlebihan. Tapi memang awalnya bagi saya berat sekali. Sampai- sampai ada keinginan untuk balik ke sona nyaman, berhenti menulis berarti berhenti pusing. Tapi, “Tidak” jawabku dalam hati.

Tanpa kusadari saya membuka-buka koleksi buku saya yang sudah beberapa lama tidak dibuka. Secara kebetulan saya mendapatkan kembali buku yang sebenarnya sudah lama saya cari-cari. Judulnya” Mengikat Makna Kiat-Kiat Untuk Melejitkan Kemauan Plus Kemampuan Membaca Dan Menulis “. Buku yang enak dibaca dan didalamnya penuh dengan motivasi. Dengan buku ini saya ibaratnya seorang pasien yang ingin sekali sembuh dari penyakitnya tiba-tiba menemukan obat yang sangat mujarab. Dalam buku tersebut ada kalimat yang dijadikan salah satu judul bab Yaitu “ Ikatlah Ilmu dengan menuliskannya (Perkataan Imam Ali Bin Abi Thalib Radiallahu Anhu).

Kalimat “ Ikatlah ilmu dengan menuliskannya” adalah kalimat yang singkat yang diucapkan oleh sang Khalifah Ali Bin Abu Thalib Radiallahu Anhu telah menginspirasi manusia dari generasi kegenerasi dan dengan kalimat ini pula telah melahirkan jutaan bahkan milyaran buku. Sayapun sangat terinspirasi akhirnya dengan segala rintangan dalam berlatih menulis bisa terlewatkan meski harus tertatih.

Kucoba mengintip tulisan saya yang sudah terkirim dari awal hingga tulisan terakhir ternyata telah sampai pada anak tangga ke 60. Artinya sudah dua bulan waktu telah selesai. Sayapun terperangah. Saya ibaratnya berlatih berenang di kolam renang gurusiana dan disuatu waktu akan mampu berenang di luasnya samudra. Sesuatu yang bagi orang lain belum apa –apa, tapi bagi saya adalah sebuah prestasi yang cukup menggembirakan. Saya bersyukur kepada Allah Rabbul Alamin atas iziNYA, akhirnya tantangan menulis 60 hari telah selesai. Terima kasih untuk semua.

#Tantangan menulis 90 hari

#Tantanagn menulis hari ke-61

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Alhamdulillah tidak terasa waktu berlalu. Menulis merupakan narkoba bagi penulis . Di dalamnya ada rasa candu yang menginspirasi untuk tetap berkarya. Selamat pak teruslah berjuang dengan tantangan yang lebih menggelitik untuk meraih sertifikat emas

16 Nov
Balas

trimakasi bantuannya

16 Nov



search

New Post