ADA APA DENGAN NASI BERLOGO GUGUK
ADA APA DENGAN NASI BERLOGO GUGUK (DAY 41)
Tatangan Menulis guru siana menuju 365
OLEH : SALIM ALHALIM
Bangsa indonesia dikenal dengan bangsa yang ramah tamah, sopan, santun, sapa, salim, senyum. sehingga jargon tersebut menjadi sebuah keniscayaan serta dilakukan menjadi tradisi yang memiliki unsur emik dan etik dalam kajian lintas budanya.
Terkait pemberitaan yang lagi viral didunia maya ada kasus fenomena nasi anjing dijakarta menyedot perhatian beberapa pihak yang menganggapnya sebagai fenomena unik tetapi menyebabkan pelik dan rumit.
Ada sebuah masalah kesalahfahaman antara sipemberi dan sipenerima, Pertama kalau kita lihat dikertas bungkus nasi tertulis NASI ANJING, mungkin bagi kita masyarakat awam akan bertanya kok begitu teganya-teganya-teganya kata bang megi Z dalam liriknya, membuat merek nasi anjing walaupun disatu sisi ada sebuah nilai-nilai lintas budaya yang menjadi kajian unik bagi penerima berita maupun bagi pelaku yang terkait.
Merek nasi anjing didalam bungkus nasi itu merupakan istilah nasi yang lebih besar jumlah dan porsinya karena berbeda dengan nasi kucing yang terkenal dari yogyakarta, mungkin ada pertanyaan yang muncul dibenak warga net. apakah ini merupakan sebuah pesan yang negatif atau sebuah pesan yang positif tergantung bagaimana kita dengan bijak menilainya secara egois atau secara humanis.
Tentu kalau kita menilainya secara egois akan memberikan dampak yang negatif bagi diri sendiri dan warga net. tetapi kalau menilainya secara humanis ada sisi-sis positif yang terkandung didalamnya, humanis adalah bagaimana memperlakukan manusia secara manusiawi berdasarkan azas-azas kemanusiaan sehingga hidup mulia terhormat dan bermartabat.
Padahal ketika kita berbicara nasi maka kita akan berbicara padi yang memiliki nilai filosofi yang tinggi semakin berisi semakin menunduk. fenomena pemberian nama pada nasi dengan nama binatang seperti nama anjing ini akan menimbulkan persepsi yang positif dan negatif karena setiap individu memiliki sudut pandangnya masing-masing.
Kalau kita lihat di kampung net atau dunia maya yang baru membuat nama nasi dengan simbol binatang adalah nasi kucing yang ukurannya lebih kecil dari pada nasi anjing, sedangkan nasi anjing ukuranya lebih besar.
Maka kita berfikir positif saja pemberian nama tersebut bisa jadi sebuah inovasi pemberian nama walaupun disatu sisi masi ada yang berfikir negatif. coba kita lihat ada nama-nama unik yang dapat mengundang perhatian nitizen dan warga net
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Positif itu harus pak salim.. tapi Nasi guguk itu namanya bikin merinding... Tulisan hebat pak salim
Terimakasih buk ment
Masyarakat juga tidak bisa disalahkan, sesuai dengan pemahaman yang mereka miliki pada saat ini. Semuanya harus bisa berfikir positif dan memakluminya
betul sekali buk...terimakasih
Keren, menambah wawasan
makasi ibuk...