Pernahkan Mempunyai Siswa Lamban Belajar?
Tantangan Hari ke-101
# Tantangan Gurusiana
Pernahkan Mempunyai Siswa Lamban Belajar?
Semua orang tua menginginkan anaknya tidak mengalami masalah dalam berinteraksi, menuntut ilmu dan berkarya. Namun apa yang terjadi diluar perhitungan kita. Semua yang terjadi pastilah ada penyebabnya, setelah kita mengetahui penyebabnya barulah kita bisa mengatasinya Disetiap satuan pendidikan pendidik akan menemukan bermacam-macam karakteristik anak. Mulai dari anak yang mempunyai inteligensi tinggi, sedang dan rendah. Masing-masing mempunyai perbedaan yang sangat mencolok. Untuk anak yang mempunyai inteligensi tinggi untuk menerima pelajaran tidak menjadi masalah. Tinggal orang tua dan pendidik yang harus bisa mengarahkan agar mereka mempunyai sikap yang tidak menyombongkan diri.Sedangkan anak yang inteligensinya sedang cukup dengan memotivasi mereka sudah bisa menyesuaikan diri, baik di sekolah maupun keluarga. Sedangkan untuk anak yang inteligensi rendah, perlu penanganan khusus supaya mereka-mereka dapat menjadi anak yang bermanfaat bagi sesama. Anak Slow Learner (Lamban Belajar) pasti akan mengalami kesulitan belajar.
Kesulitan belajar adalah suatu gangguan dalam satu atau lebih dari proses psikologis dasar yang mencakup pemahaman dan penggunaan bahasa ujaran atau tulisan. Gangguan tersebut mungkin menampakan diri dalam bentuk kesulitan mendengarkan, berpikir, berbicara, membaca menulis mengeja,dan berhitung. Mereka memiliki indera baik, tetapi tidak berfungsi optimal untuk menterjemahkan apa yang mereka dengar atau lihat,persepsinya mengalami hambatan. Kesulitan belajar secara umum terdiri dari kesulitan membaca (disleksia), kesulitan menulis (disgrafia), dan kesulitan berhitung (diskalkulia). (Rachmayana Dadan:25)
Jumat, 24 April 2020
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar