Salah Tujuan
Salah Tujuan
Oleh : Rozilawaty, S.Pd
Masa SMA adalah masa paling indah. Echa seorang siswi yang lincah berteman akrab dengan Echi. Echi sangat perhatian, selalu mendengarkan cerita dan keluh kesah temannya. Nama mereka layaknya orang kembaran. Karena sering berdua dan ada kemiripan sering juga guru salah memanggil nama. Echa menyukai seorang siswa kelas sebelah, Evan namanya. Evan sangat pendiam dan terkesan cuek, namun memiliki banyak prestasi.
Echa berangkat ke sekolah selalu melewati rumah Evan. Dengan harapan akan diperhatikan dan ditegur Evan , tapi entah kenapa tidak ada respon sedikitpun darinya. Pulang sekolah berpapasan dengan Evan, Echa sengaja caper (cari perhatian) dengan alasan minta buah jambu yang saat itu sedang berbuah lebat di pekarangan rumah Evan. Tapi jawabannya sungguh mengejutkan agar Echa ambil sendiri buah jambunya, rasanya Echa tidak mungkin memanjat batang jambu yang lumayan tinggi. Hal tersebut detil diceritakan Echa ke Echi kejadian saat ketemu Evan dan kapan dia mulai suka dan tertarik dengan Evan.
Akhirnya Echi menasehati temannya kemungkinan evan belum terpikir pacaran dan kakak Evan mungkin bergurau saja mengatakan bahwa Echa calon iparnya karena tahu Echa naksir adiknya. Hari ke hari terus berlalu, cintanya Echa masih tumbuh subur walau Echi tahu cowok idola Echa tidak tertarik dengan Echa. Namun Echi berusaha menjembatani hubungan mereka agar Evan tertarik dengan Echa. Ketika menjelang kelulusan akhirnya Evan menitipkan surat ke Echi. Lalu diteruskan surat tersebut ke Echa dan diterima dengan gembira, senang melihat keceriaan Echa. Cepat dibukanya surat bersampul biru tersebut dan langsung dibacanya bahwa Evan sudah mulai jatuh hati saat awal masuk SMA, tapi malu mengatakan karena belum tentu cinta Evan diterima, selesai membaca surat tersebut Echa malah menangis. Kaget Echi membaca surat tersebut, ternyata surat itu ditujukan untuknya. Ya ampuun Evan..., kenapa tidak menuliskan nama di sampul surat, batinnya. Ternyata salah tujuan harusnya surat itu ditujukan ke Echi, bukan ke Echa. Waduuh ini seperti buah simalakama.
(Ternyata tujuan cinta Evan ke temannya Echa yaitu Echi)
#TantanganGurusianaKe~67
Pangkalpinang, 15062020
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Klo Ayu ting ting alamat palsu Tapi ini tanpa alamat makanya nyadar hi hi kasian deh Nasib echa dan echi
Hehe. Ternyata cinta sama.echi Bu Sulfi
Oalah, hahahaa...ternyata suat cintanya yang salah alamat.
Hehe..trims Bun
Hehe..ternyata cinta sama echi
Iya Bun Terima kasih
ceritanya...oke mantap.... hehehe
Trims Bu Asro
wah kecewa bgt donkmudah2an 2 wanita itu tdk musuhan
Iya trims kunjungannya
keren bu, dah saya kunjungi juga si ibu. yuk main kerumah lagi bu hehe
Trims y Bu..pengen main k rmh ibu juga hehe..kita kok.sama'' ditagur hari ke 67 ya. Sukses sll ya Bu
Bagaimana ya selanjutnya hubungan Echa dengan Echi
Trims Bu..apakah perlu dilanjut lagi ceritanya..
Hehe..pintar juga bu rozy ya. Buat pentigraf..
Hehe bu risma..tdnya ingin nama echa ama etis ..tp dk sempet minta izin..jd nama echa yang ku pinjem nama ..Trims Bu
kembar tapi beda
Hehe layaknya kembaran
Salah sasaran.... Mantap ceritanya Bu Rozzy. Lanjutkan !
Terima kasih Pak
Pentigraf yang menarik...mantap bunKeinget cerita waktu SMASalam sukses
Cie cie..moga tidak sama ya..salam