Perpustakaan Sekolahku
Sebelum rehab total gedung tahun aggaran 2019 kondisinya sangat sederhana karena sekolah kami adalah sekolah sore dimana untuk mendirikan perpustakaan sekolah harus membangun lahan yang minimalis yaitu 3m x 4m terletak di belakang gedung sekolah. Dengan pembiasaan literasi terhadap anak didik dalam pembelajaran di sekolah anak-anak diharapkan menambah wawasan. Anak-anak antusias untuk membaca buku, baik buku cerita maupun buku pelajaran yang ada di perpustakaan. Seiring berjalan waktu kondisi bangunan yang jauh dari memadai untuk ruang perpustakaan dan banyak buku-buku yang termakan oleh rayap, rak-rak buku yang mulai rapuh karena termakan usia dan apabila hujan deras terkena air hujan yang bocor dari atap, sehingga banyak buku-buku yang rusak.
Kini kondisi gedung sekolah kami yang baru dengan bangunan empat lantai dan fasilitas ruang perpustakaan sudah tersedia bahkan ruang laboratoriumpun sudah disediakan oleh pemerintah. Namun saat pandemik melanda sejak pertengahan bulan maret 2020 sehari setelah peresmian gedung sekolah yang baru, pemberlakuan PSBB oleh pemerintah sehingga anak-anak belum bisa merasakan manfaat dari gedung yang baru termasuk perpustakaan. Mempunyai ruang baru adalah tantangan bagi kami untuk memberdayakan perpustakaan yang ramah bagi anak-anak dan minat baca anak lebih baik lagi, maka perlu managemen penataan ruangan yang baik dan menarik, nyaman dan tentram dalam ruangan perpustakaan.
saat ini perpustakaan kami hanya tersisa koleksi bacaan buku pelajaran yang sudah tidak terpakai atau kondisi yang sedikit rusak, beberapa bacaan buku cerita dan dongeng hanya jumlahnya puluhan saja. rak buku yang sedikit untuk tempat buku-buku. Tantangan besar bagi kami untuk memberdayakan kembali perpustakaan sekolah agar manfaatnya bisa dirasakan oleh anak-anak didik, penambahan koleksi buku-buku cerita dan pelajaran serta ensklopedia, buku-buku dongeng dan cerita rakyat. Memanagemen pengelolaan dalam pembukuan baik untuk pengelompokkan buku yaitu buku fiksi dan non fiksi. Semoga setelah pandemik wabah corona 19 ini berakhir anak-anak bisa masuk lagi ke sekolah dan semoga kami bisa mewujudkan perpustakaan sekolah yang ramah untuk anak-anak.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Keren pak,.. semoga perpustakaan di sekolah bapak sering dikunjungi siswa.
Mantabbbb pak,...semangat....salam literai
Terimakasih pak Gustan, S.Pd, bapak jg sukses selalu.
Siapp Bu Rahelia Shinta Prasetyanti salam kenal dan Salam Literasi jg
Tetap semangat! Salam kenal dan salam literasi.
Siapp Bu Rahelia terimakasih salam literasi