Rizkha N. Latifah

Pebelajar, tertarik pada hal penuh kebermanfaatan (seperti menulis di gurusiana ini :) ) ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Anti Bete  Selama Quarantine Day's
Bete

Anti Bete Selama Quarantine Day's

Tantangan Menulis Hari Ke-4

Senin, 11 Mei 2020

#TantanganGurusiana

Bukannya tidak mudah menjalani karantina di rumah aja selama hampir tiga bulan. Di pertengahan bulan Maret 2020. Pemerintah Indonesia memberikan protokol kesehatan bahwa keadaan di rumah saja lebih berarti daripada kita bekerja dan berkeliaran di luar. Termasuk Belajar, Bekerja, dan beribadah. Tiga hal tersebut harus benar-benar dilakukan di rumah saja.

Sebagai pengajar di sekolah formal. Tentu mengalami karantina bukan hal yang sulit. Bagi mereka yang mengharuskan bekerja di luar rumah harus menjalani protokol kesehatan dengan ikhlas dan benar.

Baik Bunda dan teman-teman, bukannya saya tidak bahagia di rumah saja. Adakalanya saya yang terbiasa melakukan banyak aktivitas di luar rumah dengan mengajar di sekolah. Kurun waktu berbulan-bulan ini membuat saya bosan dan bete di rumah aja. Masa karantina membuat kesehatan mental saya mengalami sedikit gangguan.

Alih-alih memutus rantai kesehatan dari Pandemi justru muncul stres luar biasa bila tidak segera ditangani dengan kegiatan anti bete selama Quarantine Day's.

Ada beberapa tips dari pengalaman saya yang perlu Bunda dan teman-teman lakukan. Pertama, pahami bahwa karantina di rumah aja ini bermanfaat bagi Nusa dan bangsa karena telah berhasil memutus rantai penularan virus Pandemi. Kedua, fokus melakukan kebaikan daripada berandai-andai ke masa depan yang masih misteri terlebih kebaikan dilakukan selama bulan ramadan pasti sungguh menyenangkan bisa membantu orang lain. Ketiga, ubah bete dan jenuh kita pada kegiatan positif sesuai hobi dan passion kita . Keempat, Coba hal baru yang belum pernah dilakukan sebelum pandemi hadir misal desain interior rumah, buat kolam DIY dan membuat kebun baru, mengajak anak mengecat kamarnya. Apapun itu. Terakhir, berdoa dan bersyukur dua hal ini wajib banget mengubah mental bete saya selama Quarantine Day's.

Selamat Mencoba Bunda dan teman-teman

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post