Samba lado tulang
Tantangan menulis gurusiana hari ke 3
Dikampungku ada sebuah masakan sambal yang dibuat oleh nenek moyangku secara turun temurun. Jadi kalau orang kampungku bertanya buat sambal apa jawabnya sambal uwok.
Sambal uwok adalah sambal yang dibuat dengan rempah utama lado hujau dan tulang. Kalau tidak pakai rempah itu itu bukan namanya sambal uwok. Disamping rempah diatas adalagi rempahnya yang membuat selera makan semakin bersemangat yaitu petai, bawang merah, bawang putih ketumbar, ikan teri dan lain-lain. Cara membuatnya cabe bawang merah dan bawang putih, tulang dan ketumbar semuanya digiling atau diuleg kemudian dikasih ikan teri, petai dan dimasak dengan air didihan nasi. Tunggu sampai masak atau baunya enak, setelah masak sambal uwok siap dihidangkan dan dinkmati.
Kali kami persiapan berbukanya aku bikin sambal uwok, tapi aku bikinnya tidak pakai cabe hijau tapi pakai cabe merah karena kalau pakai cabe hijau maklum bulan puasa perut agak sensitif. Aku takut nanti pada sakit perut, maka aku bikin aja pakai cabe merah.
Pada saat makan awalnya serasa tidak semangat ee pas telah diambil sambal lado uwoknya semua pada bersemangat makannya maklum udah lama tak bikin sambal lado uwok. Terima kasih ya Allah atas rezki yang telah engkau limpahkan untuk hari ini. Walau cuma sambalnya sambal lado uwok tapi nikmat berbukanya terasa sekali. Alhamdulillah ya Allah.
Batusangkar 09052020
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar