(10) Ramadhan ditengah wabah corona
Tantangan menulis gurusiana hari ke 10
Bulan Ramadhan adalah bulan yang sangat dinantikan oleh umat islam diseluruh dunia. Karena dibulan Ramadhan semua umat muslim dapat meningkatkan kwalitas keimanan mereka dengan banyak beribadah baik sunnah maupun yang wajibnya.
Dibulan Ramadhan biasanya kebutuhan meningkat karena untuk kebutuhan berbuka dan sahur biasanya porsinya lebih dari hari-hari biasanya. Baik dari segi jumlah dari segi rasa dari segi gizi semuanya pasti lebih dari biasanya lebih- lebih sahur karena untuk makan sahur tidak semua orang bisa dengan mudah mencicipi makanan yang ada.
Ramadhan kali ini berbeda dengan ramdhan tahun-tahun sebelumnya. Kali ini shalat tarawihnya dirumah tidak boleh berjamaah dimasjid atau dimushalla. Karena pemerintah khawatir dengan bwrkumpul dan sering bertemu maka virus corona akan mudah berjangkit dan menyebar. Bagi yang tidak berkepentingan tidak boleh keluar rumah.
Mudah-mudahan musibah ini cepat berlalu katena memang beda rasanya shalat dirumah dengan dimasjid walaupun sama -sama berjamaah. Ya Allah cepat lah angkat wabah ini dari negara kami ini ya a Allah agar nanti kami dapat menikmati suasana lebaran dengan nyaman, aamiin.
Simpuruik 25042020
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar