Maen, Ke Kawasan Senayan Jakarta Nyok!
Maen, Ke Kawasan Senayan Jakarta Nyok!
Oleh: Rismawati, S.Pd., M.Pd.
Kawasasn Senayan merupakan kawasan elite di kota Jakarta yang terkenal dengan kawasan segitiga emas. Betapa tidak? Di Kawasan ini terdapat Stadion Utama Gelora Bung Karno yang beralamat di jalan Pintu Satu Senayan, Gelora, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat. Stadion Utama GBK ini merupakan stadion sepak bola asosiasi terbesar ke- 28 di dunia dan terbesar ke-8 di Asia dengan kapasitas 77.193 kursi.
Di area sebelah Barat Gelora Bung Karno terdapat Tennis Indoor Stadium Senayan, Lapangan Baseball dan Stadion Madya Gelora Bung Karno.
Di bagian utara terdapat Moja Musium, Gedung Basket GBK, Lapangan Panahan GBK, Lapangan Rugby GBK dan balai sidang Jakarta Convention Center (JCC). Nah di sinilah kelak helatan besar MediaGuru akan diadakan yakni acara Temu Nasional Guru Penulis (TNGP).
Jangan khawatir akan kelaparan dan kehausan jika berada di sekitar ini, karena persis di depan JCC terdapat pusat kuliner GBK. Tamu-tamu yang berkunjung ke sini akan dimanjakan dengan sensasi rasa aneka jenis makanan dan minuman dengan harga terjangkau.
Di bagian Timur Sadion Utama GBK terdapat Stadion Akuatik, dan Istora senayan, Sedangkan di bagian Selatan GBK terdapat Hutan Kota GBK.
Bagian Selatan agak ke Timur terdapat gugusan Gedung tinggi berwarna putih yang dikelilingi pepohonan. Salah satunya adalah Hotel Sultan lengkapnya The Sultan Hotel & Recindences yang merupakan hotel terbesar di Indonesia dan Asia Tengggara. Hotei bintang 5 yang luasnya sekitar 9 hektar ini dikelilingi dengan taman hijau yang asri . Bukan saja taman hijau yang tersedia tapi juga lapangan tenis berjumlah 11 buah. Sungguh sangat fantastis. Lapangan tenis ini berfungsi ganda yakni sekaligus sebagai lapangan voli, futsal dan basket.
Hebatnya lagi Hotel Sultan juga memanfaatkan ruang terbuka hijau untuk fasilitas kebugaran karena memiliki trek jogging sepanjang 500 meter di tengah rindangnya pepohonan.
Bukan hanya itu, konsep penataan hotel sultan benar-benar berwawasan lingkungan. Merupakan managemen resort lokal ternama yang menghadirkan Ayodya Resort Bali, Singgasana Hotel Surabaya, Singgasana Hotel Makasar dan Hous Sangkuriang Bandung.
Hotel ini dulunya adalah Hotel Hilton. Terletak di Jalan Gatot Subroto sehingga dapat ditempuh dengan berjalan kaki ke Gelora Bung Karno, FX Mall, SCBD dan Jakarta Convention Center .
Di Kawasan Senayan, yang tak kalah pentingnya adalah Gedung Kemdikbud Ristek yang megah yang juga terdapat pada lokasi paling sratagis di Kawasan Senanyan yakni di Jalan Jendral Sudirman, Senayan, Jakarta Pusat. Kemdikbud Ristek terdiri dari Gedung A-F.
Di sekitar Kemdikbud terdapat berbagai pusat perbelanjaan antara lain yang terdekat adalah FX Sudirman, Ratu Plaza, Plaza Senayan dan Grand Indonesia serta Grand Lucky SCBD.
Kawasan Senanyan dapat di tempuh dalam waktu 45 menit dari Bandara Internasional Sukarno Hatta. Di sini terdapat Stasiun KRL, Shelter Busway (Trans Jakarta) serta Stasiun MRT.
Tunggu apalagi? Yuk kita ke Kawasan Senayan untuk berbagai keperluan. Jika ada kesempatan untuk berkunjung ke Jakarta, maka sempatkanlah jalan-jalan dan healing ke Kawasan Senayan. Belum afdol nampaknya jika belum ke Kawasan Senayan. Lebih berkesan lagi jika moment-moment special berada di Kawasan Senayan diabadikan lewat foto dan video.
Profil Penulis
Penulis bernama Rismawati, S.Pd., M.Pd. adalah Guru Biologi di SMAN 29 Jakarta. Mulai aktif sebagai anggota Gurusiana setelah mengikuti pelatihan “Mengubah KTI Menjadi buku Angkatan 6” yang menelorkan buku solo perdananya berjudul “Peran Model pembelajaran Example Non Example dalam Mengoptimalkan Hasil Belajar” Buku solonya yang kedua adalah Novel berjudul “Anugerah dan Cinta.” Pemenang lomba menulis artikel “Warna Kasih Ibu, Pelestarian Lingkungan, Tubuh Bugar Ide Segar Literasi Gencar, Lancar Berbahasa Produktif Berkarya, “ Nyok, Kite Jaga Bahasa Emak Kita!, Agar Siswa Bahagia di Sekolah dan Refreshing untuk Healing” Peserta penulis buku No Baper 5,10,15, 16 dan 17 dan 18 dan 19 dan 20.Penulis dapat dihubungi melalui email: [email protected], WA :081908355529, akun gurusiana: rismawatimpd.com.

Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Keren semoga bisa Sebuku dengan ibu, Barokallah
Keren semoga bisa Sebuku dengan ibu, Barokallah
Aamiin, semoga ya
Aamiin, semoga ya
Aamiin, semoga ya
Aamiin, semoga ya
Aamiin, semoga ya
Aamiin, semoga ya
Aamiin, semoga ya
Aamiin, semoga ya
Aamiin, semoga ya
Aamiin, semoga ya
Aamiin, semoga ya
Aamiin, semoga ya
Aamiin, semoga ya
Aamiin, semoga ya