Mengetuk Pintu Taubat
Tagur Hari ke-88
✏️
Langkah Mengayuh dayung sambut hari
Mengukir lelah dari tetes keringat
Waktu terus berputar mengitari bumi
Siang dilalui mencari jejak hidup
Malam merindu peluk raga terkapar nyenyak
✏️
Siang dan malam waktu terlupakan
Sujud menghadap kiblat terabaikan
Kerja silih berganti menjadi setan
Menghantui waktu lupakan Tuhan
Berdosanya hamba karena pekerjaan
✏️
Sungguh nikmat begitu besar menghampiri
Menjauh pergi dikalah waktu memanggil
Dosa hamba tak menghirau tanda
Saat waktu bersujud kau sibuk
Mengejar dunia lupakan akhirat
✏️
Mengetuk pintu rahmat
Mengalir rezeki bagai air deras
Mengetuk pintu taubat
Menunggu penghuni sucikan diri
Pintu-pintu taubat terbuka lebar
Mengunci semua dosa berakhir kesucian jiwa
Tabee🙏🙏🙏
Bumi Khatulistiwa Berpujangga
Parigi Moutong (Sulteng)
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Mkasih Admint sda ngasih izin Tayang