5 SENTUHAN CINTA SEORANG GURU
Sudah hampir dua bulan tidak bersua dengan para siswa. Mereka belajar di rumah masing-masing karena pandemi Covid 19. Adakah diantara mereka yang merindukan kebersamaan dengan para gurunya?
Betapa haru hati seorang guru takkala mendapat SMS, kiriman puisi atau lagu dari siswanya yang digubah sedemikian rupa untuk menyatakan kerinduannya agar bisa belajar seperti dulu lagi.
Ternyata mereka sangat merindukan gurunya. Bahkan peran guru tak mampu diganti oleh seorang ibu kandung sekalipun. Itu artinya didikan yang guru berikan sangat membekas dan bermakna. Barometer keberhasilan seorang guru dapat dilihat dari buah yang dihasilkannya, yaitu keberhasilan anak didiknya.
Mendidik dan melatih ibarat menanam pohon. Ada 5 M yang perlu diperhatikan, yaitu menyiapkan lahan, menggali lahan, menyemai bibit unggul, menyiram setiap saat dan merawat dengan sepenuh hati.
Dalam menanam pohon, peran cinta juga sangat penting. Mengutip trik dari Ustadz Aris Ahmad Jaya tentang 5 Pilar Cinta, saya ingin menyampaikan 5 Sentuhan Cinta Seorang Guru yang dapat menyajikan siswanya menjadi luar biasa
1. Sentuhan Jari Jempol
Jangan pelit menggunakan jari jempol kita, karena ia dapat mendatangkan cinta para siswa. Apa maksudnya? Seorang guru harus pandai memberi apresiasi, menghargai, berterima kasih dan mengungkapkan cinta kepada siswanya bahwa ia sangat berharga. Jangan segan-segan memberi apresiasi saat para siswa mampu melakukan kebaikan sekicil apapun.
2. Sentuhan Jari Telunjuk
Jari telunjuk bermakna keteladanan, komitmen dan konsisten. Jangan anggap para siswa tak mampu menilai gurunya. Sungguh mereka akan menghargai kita, ketika kita mampu memberikan contoh, teladan sebelum menyuruh mereka melakukan sesuatu. Tunjukkan bahwa memang kita layak dihargai, karena kita melakukan apa yang kita katakan.
3. Sentuhan Jari Tengah
Jari tengah lebih tinggi dari jari lainnya. Maknanya seorang guru harus memberi kontribusi di atas rata-rata. Kemampuan untuk memberi lebih, memberi sesuatu di atas ekspektasi dan harapan para siswa. Semakin besar kemampuan kita untuk memberi, maka sesungguhnya semakin besar kekuatan cinta kita yang mampu dirasakan oleh para siswa. Para siswa akan mudah terpengaruh, mau mendengarkan dan memperhatikan kita, salah satunya karena kita orang yang mampu memberi bukan meminta.
4. Sentuhan Jari Manis
Jari manis bermakna hubungan baik, hubungan interpersonal. Bagaimana seorang guru mampu menjalin kedekatan dengan para siswa. Mampu memahami, mendengarkan, mengerti dan menerima segala kelebihan dan kekurangannya. Jalin komunikasi yang baik agar mereka melihat bahwa antar guru dan siswa adalah pribadi yang saling melengkapi.
5. Sentuhan Jari Kelingking
Jari kelingking paling kecil daripada jari yang lain. Maknanya, kita tidak boleh meremehkan hal-hal yang kecil atau yang tampak remeh. Misalnya bagaimana kita tersenyum, menyapa para siswa, mendengarkan ketika menyampaikan sesuatu dan lain-lain. Intinya bagaimana para siswa merasa kita benar-benar memperhatikannya. Sehingga mereka merasa pentingnya keberadaan kita.
Mendidik dengan cinta adalah mendidik dengan hati. Hal inilah yang menumbuhkan rasa kasih sayang dan cinta antara guru dan siswanya. 5 Sentuhan cinta seorang guru ini diharapkan dapat mengantarkan para siswa menjadi pribadi yang luar biasa.
Ada sebuah pepatah Cina mengatakan, Jika Anda berencana untuk satu tahun tanamlah biji-bijian. Jika Anda berencana sepuluh tahun, tanamlah pepohonan. Jika Anda berencana untuk seribu tahun, tanamlah manusia. Sejalan dengan pepatah tersebut, seorang pakar pendidikan Islam dari India, Dr. Khursyid Ahmad, MA. berkata "Melalui pendidikan manusia ditanam dan dengan pendidikan masa depan dibangun."
Pendidikan berkualitas, dpat membentuk SDM berkualitas dan bisa membangun masa depan bangsa berkualitas.
Selamat Hari Pendidikan Nasional 2020
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
masyallah..love it
Thank's Sist
Kereeeen bu rida
Terima kasih bu Dian
MasyaAllah, sangat menginspirasi
Alhamdulillah...ini juga untuk mengingatkan diri saya pribadi bu
Wow luar biasa cinta yang harus kita berikan kepada anak didik kita supaya menjadi insan yang siap dimasa depannya dan bermanfaat. Semoga para guru istiqomah dalam menjalankan tugas mulianya.
Mantab tulisannya ibu Rida. Salam Lima Jari...
Terima kasih bu Nurul..salam limajari balik..he he
Tulisan yang sangat luar biasa.
Aamiin..terima kasih bu Rina
Barakallah bu, mantul tulisannya
Terima kasih bu Menik
Hebat mendidik hrs dg cinta bila ingin menghasikan yg unggul....
Mudah mudahan kita mampu menjadi guru yang mampu mencintai siswa dengan tulus ikhlas bu Her