Kadar Keyakinan
Tingkatan keyakinan
Tantangan menulis hari ke-4
#TantanganGurusiana
Tingkatan keyakinan dibagi menjadi lima. Pertama, iman. Iman ini adalah keyakinan dengan prosentase bulat 100%. Artinya, tidak ada keraguan sedikitpun.
Kedua, dzon. Kayakinan ini berkisar di angka antara 50% dan 100%. Jika mendekati angka seratus disebut "prasangka yang kuat". Sedangkan jika lebih mendekati 50, disebut "prasangka yang lemah".
Ketiga, syak. Level ini tidak bisa lagi disebut keyakinan. Akan tetapi lebih tepat disebut "keraguan". Syak ditunjukkan dengan angka =50%.
Keempat, wahm. Wahm ini mungkin lebih mudah dipahami dengan istilah "praduga". Nilainya lebih kecil dari ragu-ragu, yakni antara 0% dan 50%. Jika mendekati angka 50% disebut "praduga kuat". Sedangkan jika lebih mendekati angka 0% disebut "praduga lemah".
Kelima, Khayal. Hal ini sama saja dengan mempercayai sesuatu yang tidak ada. Tapi ada juga orang yang mengidap keyakinan jenis ini. Hal itu biasanya dikarenakan hilangnya akal sehat dari diri seseorang. Khayal bernilai =0%.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar