Dahsyatnya Alfatihah
Dahsyatnya kalam ilahi
Tantangan menulis hari ke-12
#TantanganGurusiana
Dikisahkan oleh imam muslim tentang dahsyatnya surat al-fatihah.
Sekelompok sahabat sedang melakukan safar. Hingga sampailah mereka pada suatu kampung.
Para sahabat datang sebagai tamu. Akan tetapi tak ada satupun warga kampung yang mau menjamu para sahabat.
Warga kampung saat itu sedang sibuk mencari obat. Karena kepala suku mereka sakit, akibat disengat binatang berbisa. Berbagai obat telah diberikan, namun tak ada hasil yang signifikan.
Akhirnya mereka, para warga, meminta tolong pada para sahabat. Salah seorang sahabat mengatakan, "aku akan mengobati kepala suku kalian, dengan syarat kalian harus memberi kami upah".
Akhirnya mereka sepakat untuk memberi para sahabat beberapa ekor kambing. Lalu salah seorang sahabat tadi membacakan surat al-fatihah pada kepala suku dan mengoleskan ludah pada bagian yang sakit. Seketika itu, kepala suku sembuh, seperti tak pernah sakit.
Sehingga para sahabat pulang dengan membawa kambing-kambing. Kambing itu tidak dibagi sebelum ditanyakan kehalalannya pada nabi.
Lantas mereka menanyakan dan menceritakan peristiwa itu pada nabi. Nabi pun kaget dan bertanya, "dari mana kalian tahu bahwa al-fatihah adalah penyembuh? ", "kalian benar, bagilah kambing kambing itu dan berikan bagianku!", lanjut sang nabi.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar