Belajar Daring (tantangan ke-50)
# TantanganGurusiana
Belajar jarak jauh dengan mengandalkan gawai bagi beberapa orang merupakan hal baru.
Orang yang memiliki gaya belajar yang membutuhkan suasana diskusi langsung barangkali juga merasa agak tidak nyaman.
Apalagi orang yang malas berurusan dengan gawai. Tapi sepertinya orang tipe ini adalah orang yang memang tidak membutuhkan gawai dalam aktifitasnya.
Tapi bagi saya menggunakan gawai untuk dijadikan alat dan sumber belajar bukan hal baru.
Saya teringat saat anak perempuan saya duduk di kelas 9. Menurutnya dari dua puluh lima siswa di kelasnya hanya tiga orang yang tidak mengikuti bimbel tambahan.
Dan anak saya adalah satu diantara tiga siswa tersebut.
Semua temannya mengira anak saya tidak mengambil les tambahan disebabkan saya, ibunya adalah seorang guru kes juga. Sehingga bisa belajar dengan ibunya.
Sebenarnya alasan tidak ikut les tidak sepenuhnya karena ibunya guru les.
Saya malah tidak mendampinginya belajar semacam guru les.
Saya hanya menyediakan kebutuhan belajar yang diperlukannya.
Seperti tiga buah buku latihan soal persiaoan menghadapi UN, beserta kuota yang memadai untuknya belajar secara daring.
Saya sangat jarang ikut membantu menyelesaikan atau mengajarkan sebuah materi. Itu karena saya mendorongnya belajar menemukan cara menyelesaikannya,
melalui daring dengan menggunakan berbagai sumber belajar yang dapat ditemukan.
Mungkin inilah kehebatan pembelajaran masa kini
Sumber belajar begitu melimpah tersedia, tinggal bagaimana kita mrndorong anak-anak kita untuk dapat menggunakannya dengan bijaksana. Dan bukan hanya berorientasi pada nilai pelajaran.
Melainkan membangun keterampilan untuk mencari solusi masalah yang dihadapi.
Sejatinya belajar jarak jauh adalah keniscayaan pada generasi masa kini
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Anak2 ada yg bisa belaja mandiri dg daring, ada juga yg lbih senang langsung bertatap muka dg guru..Sesuaikan dg ketertarikannya, insyaallah belajar jd lebih mudah dan berhasil ya bu. Salam kenal dari guru Jambi.
Terima kasih untuk tanggapannya. Sakam krnal juga bu Sri Wahyuni