TERNYATA OH TERNYATA
TERNYATA OH TERNYATA
Oleh Nursakinah
Saya tamat SMP pada tahun 1990. Saya bersekolah di SMPS Perguruan Islam Jalan Datu Museng, Makassar. Pada suatu ketika saya dan seorang teman berbincang tentang ke mana kami akan melanjutkan pendidikan. Beliau mengajak saya bersekolah di suatu sekolah agama berstatus negeri di kota kami. Tetapi saya menolak. Tak terbetik sedikit pun di benak saya untuk bersekolah di sekolah tersebut. Dan akhirnya saya pun melanjutkan pendidikan ke salah satu sma favorit di kota ini, yang pada saat itu Kota Makassar dikenal dengan nama Ujung Pandang.
Singkat cerita, 10 tahun kemudian saya menjadi tenaga honorer di sekolah ini, sekolah yang saya tolak untuk melànjutkan pendidikan di tingkat SMA. Dan di tahun 2004 saya menjadi guru tetap di sekolah tersebut yang lebih sering kami sebut dengan madrasah. Ternyata di madrasah inilah saya mencari kehidupan sambil membimbing siswa menjadi generasi muda yang unggul, islamic, dan populis.
Di madrasah ini, saya belajar banyak hal. Saya bertemu dengan orang-orang yang sangat memotivasi dan menginspirasi. Saya yang tidak tahu apa-apa, bertumbuh dan berkembang di madrasah ini. Dan yang selalu teringat adalah pernyataan seorang guru senior yang bertekad tidak akan meninggalkan madrasah ini sebelum sejajar dengan sekolah-sekolah favorit di Kota Makassar. Hal ini sangat memotivasi dan menginspirasi untuk melakukan hal yang sama. Menjadikan MAN 2 Makassar salah satu sekolah favorit di kota ini.
Mulailah saya membuat perencanaan yang akan dilakukan untuk mencapai target tersebut. Dan bersama teman-teman guru, kami berusaha membina siswa-siswa kami untuk berprestasi. Dalam perjalanan kami membina siswa, terkadang ada kerikil-kerikil yang membuat kami tersandung dan menurunkan semangat kami. Tapi itu tidak berlangsung lama, kami bangkit dengan semangat yang lebih besar lagi. Karena kami yakin, jika semangat kami kendor akan mempengaruhi siswa kami. Dan dalam usaha ini kami selalu berdoa untuk kesuksesan mereka dan kemajuan MAN 2 Kota Makassar. Dan alhamdulillah seiring perjalanan waktu apa yang kami impikan tecapai. Masih ada beberapa target yang akan kami capai. Semoga Allah SWT selalu memberkahi dan meridhoi semua yang kami lakukan dalam membina siswa siswi kami dan menjadikan madrasah kami menjadi Madrasah Hebat Bermartabat.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
mantuul bu, salam literasi
Aamiin. luar biasa. salam literasi Bu...
Salam Literasi, terima kasih
Salam Literasi, terima kasih
Salam Literasi, terima kasih
Amiin...Barokallahu ya bu.Salam literasi.